Peringati Hari Pahlawan

Pemkab Beri Bingkisan pada Veteran

Pemkab Beri Bingkisan pada Veteran

Bagansiapiapi (RIAUMANDIRI.co) - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) menggelar upacara peringatan Hari Pahlawan Nasional di halaman kantor bupati Jalan Merdeka Bagansiapiapi, Kamis (10/11). Upacara ini rutin digelar untuk tetap mengenang jasa para pahlawan yang telah berhasil membuat negeri ini merdeka dari penjajahan.


Upacara dipimpin Wakil Bupati Rohil Drs Jamiludin. Ratusan pegawai dan honorer juga diikutkan menghadiri upacara ini agar memahami arti peringatan hari pahlawan. Turut juga hadir Forkompinda dan seluruh kepala dinas di lingkungan Pemkab Rohil.


Dalam amanatnya, Wabup membacakan amanat Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa. Namun sebelum membacakan amanat itu, Wabup juga menyampaikan duka cita atas meninggalnya mantan Wabup Rohil Ilyas RB dan meninggalnya mertua dari Kajari Rohil.



Pada kesempatan itu, dia mengajak seluruh peserta upacara untuk mendoakan bersama dengan membacakan Al Fatihah. Selanjutnya, usai membaca sambutan menteri, Wakil Bupati diikuti unsur Forkompinda juga memberikan sebuah bingkisan kepada para veteran yang sengaja diundang.


Setelah itu dilanjutkan dengan upacara penghormatan kepada para pahlawan yang telah gugur dan ziarah kubur di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bakti, Jalan Utama Bagansiapiapi.


Upacara penghormatan ini dipimpin oleh Ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan. Usai membacakan doa dan mengheningkan cipta, Wabup, Ketua DPRD, dan Kajari Rohil meletakkan karangan bunga secara bergantian di depan tugu makam. Selanjutnya, Wabup bersama unsur Forkopinda melakukan tabur bunga dikuburan para pahlawan.


Usai melakukan upacara kepada awak media Jamiludin mengatakan, dengan melakukan peringatan ini dapat mengembalikan semangat masyarakat Rohil khususnya pemuda untuk dapat berjuang kedepannya memajukan negri seribu kubah itu.


"Perjuangan para pejuang yang diperingati 10 November ini merupaka perjuangan paling besar mereka untuk mempertahankan NKRI ini. Kita harap para pemuda dan generasi penurus nantinya dapat mempertahankan itu," terangnya.


Tegasnya, peringatan hari pahlawan ini wajib dilaksanakan setiap tahun agar masyarakat dapat memahami arti perjuangan pahlawan yang terdahulu. "Hal itulah yang bisa kita berikan untuk mereka yang telah mendahului kita. Sedangkan untuk yang masih hidup, para veteran juga tetap kita perhatikan baik dengan memberikan penghargaan dan perhatian, pungkasnya.


Sementara itu Ketua DPRD Rohil Nasrudin Hasan menegaskan hal itu patut diteruskan hingga kimat. Menurutnya yang penting diingat itu bahwa semua elemen setiap tahun harus mengisi acara peringatan ini.


"Kalau merebut dan mempertahankan sudah selesai. Kita sekarang tak perlu merebut dan mempertahankan tapi bagaimana kita mengisinya. 70 tahun suda berlarut peristiwa ini, sampai kiamatpun masih tetap kita peringati!" ulasnya.


Ditegaskannya, peringatan hari pahlawan ini bukan hanya sekedar seremonial saja. Tetapi bagaimana acara ini menentukan sikap bangsa untuk mengisi kemerdekaan bagaimana kedepannya bisa mensejahterakan masyarakatnya.


Kepada masyarakat juga dituntut untuk dapat melihat sejarah perjuangan para pahlawan dulu. Menurutnya, untuk memulai me/ngisi kekosongan i dapat dimalaui dengan bebernah diri dan lingngannya sesuai apa yang disampain Mensos RI.


"Sikap mental yang baik, lingkungan yang baik terhadap dirinya dan lingkungannya dan berguna bagi daerahnya dan negaranay," tandasnya. (adv/humas)