14 Ruko di Pasar Lama Pasir Pengaraian Terbakar

Bupati Serahkan Sembako

Bupati Serahkan Sembako

PASIR PENGARAIAN(HR)-Bupati Rokan Hulu H Achmad, menyerahkan sembako kepada korban kebakaran di Pasar Lama, Kelurahan Pasir Pengaraian, Kecamatan Rambah, Sabtu (11/7) pagi. Kebakaran di Sabtu dini hari itu menghanguskan 14 rumah toko.

Informasi yang didapat di Tempat Kejadian Perkara, kebakaran terjadi diduga akibat arus pendek dari gudang yang terletak di sela bangunan. Api menyambar ke bahan kosmetik yang mengandung alkohol dan melalap ruko-ruko yang lain. Dari 14 ruko yang terbakar, 5 ruko diantaranya hangus rata dengan tanah.

Dijelaskan Bupati Achmad, pemerintah turut prihatin melihat kebakaran  yang menghanguskan 14 ruko tersebut.

"Paling tidak sembako yang diberikan ini bisa mengurangi rasa sedih korban kebakaran, apalagi sebentar lagi akan menghadapi Lebaran," terang Bupati.

Sembako yang diserahkan tersebut terdiri dari beras 20 kilogram, mi instan satu kardus, telur ayam satu papan, sarden, minyak goreng dan gula pasir. Diharapkan bantuan inibisa mengatasi keadaan darurat korban dan menyambung hidup sementara.

Ditambahkan Bupati, informasi asal api diduga berasal dari gudang yang menjual alkohol. Ditambah lagi bangunan ruko yang sudah tua di Pasir Pengaraian ini menggunakan bahan bangunan yang semakin kering semua. Namun tidak ada korban jiwa dan kerugian masih dalam pendataan.

"Untung saja, di ruko tersebut tidak ada warga yang tidur di dalamnya. Saat ini kita memberikan sembako terlebih dahulu kemudian akan dipelajari apakah dibantu dengan dibangunnya ruko yang baru. Namun akan dipertimbangkan dulu bagaimana dengan toko-toko yang lain," kata Bupati.

Lebih lanjut dijelaskan Bupati, ruko di Pasar Lama ini banyak yang semi permanen, sehingga rawan terjadi kebakaran. Untuk itu Bupati mengimbau kepada warga-warga yang lain agar tetap siap siaga akan terjadi kebakaran lagi. Apalagi saat ini sudah musim kemarau Panjang.

Bupati meminta kepada seluruh warga yang akan meninggalkan rumah untuk bepergian agar melihat kondisi rumah, seperti Listrik dimatikan, pintu dikunci dan lain sebagainya.

Sementara itu Kapolres Rohul melalui Kapolsek Rambah AKP Masdjang di tempat kejadian mengatakan, pihaknya telah berusaha memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena kebakaran dengan menurunkan mobil pemadam milik Polres Rohul. Sehingga ruko-ruko yang berdampingan dengan ruko yang terbakar bisa diselamatkan.(adv/humas)