GOW Datangkan Dua Dokter Spesialis Melaka

GOW Datangkan Dua Dokter Spesialis Melaka

DUMAI (HR)- Gabungan Organisasi Wanita Kota Dumai yang diketuai  Hj Onny Chairunnisyah Widayat mengundang dua orang dokter spesialis dari Melaka, Malaysia sebagai narasumber seminar sehari di Hotel Comfort Dumai, Jumat (17/4) malam.

Kegiatan yang dikemas dalam bincang sehat bersama Oriental Melaka Straits Medical Centre, GOW mengundang dua dokter ahli  yakni Dr Lim Li Aik, dokter ahli bedah tulang (konsultan serta trauma bedah tulang) serta Dr Yeap Chee Long yakni dokter ahli penyakit dalam (specialist internist).

Dikatakan Ketua GOW Kota Dumai Onny, dalam rangka membangun sumber daya manusia (SDM) dan sempena memeriahkan Peringatan Hari Kartini tahun 2015 yang puncaknya akan diperingati pada Selasa (21/4) besok.

Maka kali ini GOW Kota Dumai yang beranggotakan berbagai organisasi kewanitaan Kota Dumai juga turut memeriahkan Hari Kartini dengan memberikan sebuah persembahan bagi kaum ibu di Kota Dumai dengan penyelenggaraan Seminar Kesehatan tentang 'Penyakit Dalam dan Bedah Tulang'.

"Alasan mengapa tema tentang penyakit dalam dan bedah tulang yang dipilih untuk diangkat pada kesempatan ini adalah, karena mungkin di dalam organ tubuh manusia secara langsung kedua penyakit ini tidaklah terliat, tetapi dapat dirasa oleh penderita melalui gejala yang nampak," jelasnya.

Untuk itu, Onny berpesan dan berharap kepada seluruh peserta seminar yang memang didominansi oleh ibu-ibu yang berasal dari seluruh organisasi wanita yang ada di Kota Dumai tersebut, untuk dapat mengikuti seminar dan acara tersebut dengan baik, dan aktif secara seksasama.

"Semoga kegiatan ini dapat mebawa dan memberikan pemahaman serta pengetahuan yang bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, dan lingkungan sekitar," harapnya.

Dalam kesempatan tersebut, Dr Yeap Chee Long yakni dokter ahli penyakit dalam (specialist internist) memberikan materi terkait kanker payudara yang memang dinilai sebagai penyakit yang sangat serius dan sangat sering terjadi dikalangan wanita, sebab Kanker Payudara merupakan penyakit nomor satu terbanyak dan paling tinggi di seluruh dunia.

"Bincang sehat ini saya khususkan untuk membahas Kanker Payudara yang biasanya resiko akan semakin tinggi bila wanita sudah memasuki umur 40 tahun ke atas, namun tak menutup kemungkinan untuk mengidap pada wanita di bawah 40 tahun. Untuk itu marilah wanita Indonesia khususnya Kota Dumai untuk dapat meningkatkan informasi terkait resiko dan langkah-langkah pencegahan melalui bincang sehat ini," katanya.

Sementara Dr Lim Li Aik yakni dokter ahli bedah tulang (konsultan serta trauma bedah tulang), dalam kesempatan tersebut berhasil memberikan pemahaman terhadap tamu undangan yang hadir seputar penyakit sendi lutut serta bagaimana cara perawatan dan pengobatannya.

Penyakit sendi merupakan penyakit yang amat biasa dan serius dikalangan wanita yang telah memasuki usia penuaan, sendi lutut sendiri dapat diawali oleh rawatan yang lebih senang dan sempurna yakni dengan rawatan melalui operasi. Operasi sendi sendiri tidaklah sesusah dan sesulit yang dikira," paparnya. (zul)