Manajemen Poskota Bahas Pengembangan Media di Riau dengan Gubri

Manajemen Poskota Bahas Pengembangan Media di Riau dengan Gubri

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU – Gubernur Syamsuar menyambut baik rencana Poskota Grup untuk mengembangkan sayap bisnis medianya ke Provinsi Riau. Gubri berharap kehadiran Poskota di Bumi Melayu Riau dapat ikut mempromosikan berbagai destinasi wisata andalan di provinsi tersebut, salah satunya Pulau Rupat.

Harapan itu disampaikan Gubri Syamsuar ketika menerima kunjungan silaturahmi Manajemen Poskota yang dipimpin Direktur Utama Azisoko Harmoko, yang juga putra mantan Menteri Penerangan Harmoko di kediaman Gubri, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Kamis (18/2/2021).

Menurut Gubri lebih jauh, bila Bintan di Kepri berada persis di depan Singapura, maka Pulau Rupat di Kabupaten Bengkalis berhadapan langsung dengan Malaka, Malaysia. "Malaka merupakan destinasi wisata paling diminati wisatawan. Tentu dengan posisi yang dekat dengan Malaka sangat menguntungkan bagi Rupat. Ini yang kita harapkan kepada teman-teman media untuk ikut bersama-sama mempromosikan pariwisata Rupat yang sesungguhnya Pulau di pesisir Riau itu memang indah," kata Syamsuar.


Kepada Manajemen Poskota, Gubri Syamsuar juga berharap kehadiran Poskota akan dapat mendukung berbagai program pembangunan yang terus digesa Pemprov Riau di tengah berbagai permasalahan global seperti pandemi Covid-19 yang dihadapi saat ini.

Saat ini kata Gubri, pihaknya sedang memprogramkan internet masuk desa. Dengan harapan penyebaran informasi-informasi positif melalui internet akan meningkatkan partisipasi masyarakat dalam percepatan pembangunan di Provinsi Riau.

Pimpinan Poskota Grup Azisoko dalam pertemuan itu mengungkapkan kedatangannya bertemu Gubri selain untuk silaturahmi dan menyampaikan salam dari ayahnya, Harmoko, sesepuh Partai Golkar, juga untuk mengutarakan niatnya  mengembangkan jaringan media Poskota Grup di Provinsi Riau. "Insha Allah dalam waktu dekat Poskota dalam bentuk media digital akan hadir di Riau," papar Azisoko, putra bungsu mantan Menteri Penerangan Harmoko yang lulusan Komunikasi di Boston University, Amerika Serikat tersebut.

Azisoko berharap kehadiran Poskota di Riau akan dapat berperan dalam meningkatkan kebutuhan masyarakat Riau akan informasi yang berimbang dan konstruktif lewat pemberitaan media.  "Insha Allah bila situasinya sudah memungkinkan, kami berharap media cetak Poskota edisi Riau juga bisa hadir nanti," kata owner Poskota yang merupakan salah satu media cetak terbesar dan tertua di Indonesia yang masih tetap eksis di tengah serbuan media online dan  platform media lainnya.

Usai pertemuan hampir satu jam itu, Azisoko Harmoko menyerahkan cenderamata kepada Gubri Syamsuar berupa sebuah jam dinding berlatar belakang Koran Poskota dan pemberitaan tentang Riau. Sementara Syamsuar menyerahkan cenderamata bergambarkan perahu Lancang Kuning.

Dalam pertemuan silaturahmi itu turut hadir Pemred Poskota Tatang Suherman, Direktur Keuangan Martin, R Aby Iskandar, Ketua JMSI Riau H Dheni Kurnia, Kadiskominfotik Riau Chairul Riski dan Ketua Komisi Informasi Zufra Irwan.



Tags Pekanbaru