Akhir Tahun 2018, Rupiah Bertengger di Rp14.448 Per USD

Akhir Tahun 2018, Rupiah Bertengger di Rp14.448 Per USD

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika Serikat (USD) di penghujung tahun 2018 menguat tipis. Pukul 10.55 WIB, Rupiah berada di level Rp14.448.000 per Dolar Amerika Serikat.

Pada awal perdagangan Senin (31/12/2018) pagi, rupiah dibuka di level Rp14.492.5000. Angka ini menguat 76 point jika dibandingkan penutupan di akhir pekan yang berada di level Rp14.568.0000.

Dalam pergerakan hariannya, rupiah bergerak di kisaran Rp14,448.0000 - Rp14,495.0000 per USD.


Sementara itu, berdasarkan kurs tengah Bank Indonesia (BI) rupiah hari ini berada di posisi Rp14.481 per. Ini menunjukkan terjadi penguatan 61 point dibandingkan dengan penutupan akhir pekan yang berada di angka Rp14.542 per USD.

Adapun harga jual yang ditawarkan Bank Indonesia adalah Rp14,553.00 per USD, sementara untuk harga beli Rp14,409.00.