Pelaksanaan Pemilu

KPU Meranti Raih Terbaik III

KPU Meranti Raih Terbaik III

 

SELATPANJANG(HR)-Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kepulauan Meranti dinobatkan sebagai terbaik 3 se-Provinsi Riau dalam penyelenggaraan Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden Tahun 2014 oleh KPU Provinsi Riau.

Meski baru pertama kali menyelenggarakan Pileg dan Pilpres, KPU Kabupaten Kepulauan Meranti dianggap sebagai salah satu KPU yang sukses dalam penyelenggaraan pesta demokrasi di Provinsi Riau. Penghargaan terbaik 3 diberikan pada Jumat (12/12) kemarin di Kantor KPU Riau.
"Alhamdulillah, kita mendapatkan penghargaan terbaik 3 karena dinilai berprestasi dan berhasil pada pelaksanaan pileg dan pilpres. Ini jelas memberikan kebanggaan bagi kita," kata Yusli, Ketua KPU Kepulauan Meranti, Senin (15/12).
Dijelaskan Yusli, untuk meraih prestasi tersebut, KPU Kepulauan Meranti harus bersaing dengan 12 Kabupaten dan Kota se-Provinsi Riau setelah dilakukan nya presentasi. Terbaik 1 diraih oleh KPU Kabupaten Indragiri Hulu dan terbaik 2 KPU Kabupaten Kuantan Singingi.
Tim penilainya, kata Yusli, berasal dari kalangan independen, akademisi, media massa  dan 2 orang komisioner KPU Riau. KPU Inhu akan diutus ke tingkat nasinal mewakili Riau pada penilaian KPU terbaik se Indonesia yang akan diumumkan pada 17 Desember mendatangkan dan sekalian Rakornas KPU Se Indonesia di Ancol.
"Untuk meraih prestasi 1 mungkin sedikit berat. Tapi penghargaan ini sudah cukup membanggakan bagi Kabupaten kita yang baru pertama kali menyelenggarakan Pileg dan Pilres. Mudah-mudahan prestasi ini akan kita tingkatkan dimasa yang akan datang," kata Yusli.
Ditambahkannya, keberhasilan yang diraih tersebut berkat kerjasama yang baik dari semua pihak di Kabupaten Kepulauan Meranti, termasuk masyarakat, kalangan insan pers yang ikut bersama-sama telah mensukseskan pelaksanaan pileg dan pilres yang lalu.
"Harapan kami ke depan, kami berharap semoga KPU Kepulauan Meranti semakin meningkatkan kinerja. Terlebih lagi ke depan ini kita akan melaksanakan Pilkada Tahun 2015, dan ini kita harapkan bisa berjalan lebih sukses lagi,”harapnya. ali