Dewan Apresiasi Bank Rekrut Naker Lokal

Dewan Apresiasi Bank Rekrut Naker Lokal

PANGKALAN KERINCI (RIAUMANDIRI.co) - Ketua Komisi I DPRD Pelalawan berikan apresiasi terhadap lembaga keuangan atau perbankan yang sudah melirik putra-putra daerah sebagai tenaga kerja. Apalagi sudah ada tenaga kerja lokal hingga posisi strategis.

Sebutnya, sudah banyak anak-anak negeri yang mampu berkarir sebagai pimpinan atau kepala cabang di lembaga perbankan tersebut. Dewan berharap, atas kerjasama yang baik ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Pelalawan, pantas memberikan reward kepada lembaga perbankan ini.

Demikian hal ini disampaikan Ketua Komisi I DPRD Pelalawan, Eka Putra, Jumat (23/9). Ditegaskan politisi Golkar ini, dengan kesempatan yang telah diberikan oleh lembaga keuangan, sebut saja seperti Bank Mandiri, kepada anak-anak negeri untuk berkarya, ternyata mampu menjawab tantangan dan tugas yang yang diberikan dengan baik.


"Kita mengharapkan kepada lembaga perbankan lainnya untuk menerapkan sistem rekrutmen tenaga kerja lokal ini. Karena, dengan pemberdayaan dan kerjasama yang baik ini,

jelas berpengaruh besar terhadap peningkatan nasabah hingga pihak perbankan mampu berperan vital dalam hal peningkatan perekonomian masyarakat hingga ke level bawah. Tentu, dengan kerjasama yang baik, Pemkab harus memikirkan kedepannya, agar diberikan reward terhadap perbankan yang beroperasi di Pelalawan yang telah memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada anak-anak daerah," ungkap Eka Putra.

Ditambahkannya, semisal Bank Mandiri, memberikan kepercayaan kepada anak-anak negeri hingga ke level pimpinan, ternyata mampu dijawab dengan kinerja yang memuaskan oleh anak negeri tersebut. Begitu pula hendaknya, terhadap lembaga-lembaga lainnya seperti perusahaan besar agar bersama-sama berperan dalam rekrutmen naker lokal ini.

"Contohnya di Bank Mandiri di Kabupaten Pelalawan ini, sudah ada yang menjadi pimpinan seperti Kepala Cabang. Eri, Andi, Azlan dan sebagainya, adalah bukti nyata keberpihakan Bank Mandiri merekrut anak negeri. Dan ternyata mereka mampu berkiprah dan bersaing memajukan lembaga yang dipimpinnya," sebutnya.

Eka juga mengharapkan kepada dinas terkait di Pemkab Pelalawan, untuk bisa memberikan akses yang baik atau kemudahan bagi lembaga dan perusahaan-perusahaan yang dinilai mampu menjalankan kewajibannya dengan baik.

"Mestinya Pemkab melalui SKPD yang terkait bisa membedakan pelayanan terhadap bidang usaha atau perusahaan yang disiplin, baik tertib dalam mengurus segala perizinan hingga menjalankan berbagai aturan dan ketentuan dalam perundangan. Bila perusahaan itu disiplin dalam segala hal,

pantas juga untuk diganjar reward atau diberikan kemudahan akses. Sehingga, dengan begitu, perusahaan yang masih banyak yang nakal atau tidak taat, akan termotivasi untuk menjalankan tanggung jawabnya dengan baik kedepannya," pungkas EKP, akrab anggota DPRD dua priode ini disapa. ***