Wako: Mari Sama-sama Membangun Pekanbaru

Wako: Mari Sama-sama Membangun Pekanbaru

PEKANBARU(riaumandiri.co)- Meski Pemilihan Kepala Daerah serentak tahap kedua bakal dilangsungkan bulan Februari 2017 mendatang, namun para bakal calon Walikota Pekanbaru sudah mulai unjuk gigi dengan berbagai cara.

Menanggapi hal itu, Walikota Pekanbaru Firdaus, mengingatkan agar tidak menghalalkan segala cara demi menaikkan popularitas semata. Melainkan, Ia mengajak seluruh masyarakat untuk bersama- sama membangun Kota Pekanbaru.

"Kita berharap kepada putera dan puteri terbaik Pekanbaru untuk menawarkan program-program yang positif kepada masyarakat. Boleh kita bersaing, tapi bersainglah dengan baik dan memberikan pemikiran dan program yang baik. Jangan saling membuat opini yang tidak baik dan tidak benar yang nantinya bakal merugikan diri sendiri,” kata Walikota, Senin (11/4).

Dikatakan Firdaus, yang juga masih menjabat sebagai walikota saaat ini, mengajak siapapun Bakal Calon pemimpin daerah untuk sama-sama membangun Kota Pekanbaru yang dicintai.

"Sekali lagi, mari kita sama-sama bangun kota Pekanbaru ini jauh lebih baik kedepan, jadi saya pun mengajak seluruh bakal calon untuk sama-sama membangun Kota Pekanbaru dan mensejahterakan masyarakat,” ujarnya menambahkan.

Wako juga sedikit menyentil terkait maraknya atribut para bakal calon yang terpasang di beberapa ruas jalan di Pekanbaru yang dinilai menyalahi aturan. Bahkan ada juga yang ditemukan terpasang di beberapa tempat yang menjadi fasilitas umum membuat kenyamanan masyarakat terganggu.

"Saya minta kepada bakal calon untuk memberi tahu tim-timnya agar memasang atribut di tempat yang benar, jangan ditempat sarana umum yang dapat menganggu kenyamanan masyarakat,” ujarnya.

Saat disinggung apakah Wako akan menginstruksikan Satauna Kerja Perangkat Daerah terkait untuk menertibkan atribut bakal calon yang sudah terpasang disudut-sudut Kota Pekanbaru. Wako dengan tegas menyebut, selagi Komisi Pemilihan Umum (KPU) belum melarang, Pemko Pekanbaru masih akan memberikan toleransi. (her)