Warga Berharap Presiden Serius Pantau Asap

Warga Berharap Presiden Serius Pantau Asap

TELUK KUANTAN (HR)-Warga Kuansing berharap kunjungan kerja Presiden Joko Widodo ke Riau yang rencananya melintas di Kuansing bukan tujuan jalan-jalan, tapi benar benar memantau asap.

"Setelah turun ke lapangan berharap kabut asap bisa hilang dan tidak datang lagi," ujar Adi, warga Kari.

Warga menyambut baik kedatangan Presiden ke Riau. Ini pertama kali Presiden melihat kondisi Kuansing yang diselimuti kabut asap yang menjadi korban ISPA.
Hal senada disampaikan Edy, berharap kedatangannya membuat masyarakat lega dan hilangnya kabut asap.

Hanya satu keinginan masyarakat, kabut asap segera hilang, dan masyarakat kembali merasakan udara nyaman seperti sediakala.

Dari informasi yang dirangkum, Presiden akan mendarat di Palembang sebelum melanjutkan perjalanan ke Jambi dan Sumbar, setelah itu meluncur ke Riau menggunakan jalan darat dan melintasi Kuansing pada Sabtu nanti. (rob)