Pelantikan Pengurus DMDI Riau: Takkan Melayu Hilang di Bumi

Pelantikan Pengurus DMDI Riau: Takkan Melayu Hilang di Bumi

RIAUMANDIRI.CO - Ketua Umum DMDI Indonesia, Datuk Said Aldi Al Idrus, melantik dan mengukuhkan pengurus Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) Provinsi Riau, yang dipimpin Masrul Kasmy masa khidmat 2023-2026, di Aula Gedung Menara Dang Merdu Bank Riau Kepri Syariah, Senin (4/9/2023).

Pelantikan DMDI Riau ini juga disaksikan langsung oleh Presiden DMDI Dunia, Tun Seri Setia Mohammad Ali Bin Mohammad Rustam Yang Dipertuan Negeri Melaka, dan Gubernur Riau Syamsuar.

Dunia Melayu Dunia Islam (DMDI) adalah sebuah organisasi yang bergerak di bidang sosial budaya dan dakwah. Berdiri pada tahun 2000 di Malaka, Malaysia.

Organisasi ini berkembang pesat hingga tersebar di 23 negara. Tujuan organisasi ini dibangun yakni untuk menjalin silaturahmi sesama bangsa Melayu di seluruh dunia, memajukan perekonomian, pendidikan dan kebudayaan, melestarikan nilai-nilai sejarah dan perjuangan, mewujudkan perdamaian, serta melaksanakan dakwah Islamiah.

Presiden DMDI, Tun Seri Setia Moch Ali bin Mohd Rustam, menyampaikan selamat kepada Ketua dan Pengurus DMDI Provinsi Riau. Ia juga berharap kehadiran pengurus DMDI yang baru dilantik mampu memperkuat dan memegang amanat yang diberikan.

Tun Seri Setia Dr H Moch Ali bin Mohd Rustam menegaskan, DMDI sudah tersebar di 23 negara di dunia. Dia meyakini keberadaan DMDI akan menambah martabat masyarakat Melayu.

“Selamat atas dilantiknya para pengurus DMDI Provinsi Riau. Tak kan Melayu hilang di Bumi,” ucapnya.

Sementara itu, Gubri Syamsuar dalam sambutannya mengatakan, DMDI Provinsi Riau harus mampu menjadi daya ungkit keberlanjutan, sesuai dengan cita-cita mulia dan harkat martabat negeri untuk merekatkan persatuan dan kesatuan demi kemaslahatan umat.

Sehingga apa yang menjadi impian bersama seperti butir-butir tunjuk ajar melayu bisa terwujud untuk hidup serumah beramah tamah, hidup sedusun tuntun menuntun, hidup sekampung tolong menolong, hidup senegeri beri memberi.

"Senantiasalah kita berpegang kepada amanah dan pesan-pesan orang tua kita. Jalin persaudaraan dalam upaya membuat yang terbaik di negeri ini demi kemaslahatan umat. Maka berukhuwah kita dalam menjalankan kebaikan agar keselamatan senantiasa meliputi kita sampai kapan pun. Semoga dengan demikian terwujud kembali memberikan kedamaian dan kenyamanan bagi semua umat yang ada di negeri ini," ujar Syamsuar.

Gubri berpesan seluruh pengurus agar DMDI Provinsi Riau lebih aktif, sehingga setelah dilantik dapat melaksanakan tugas sesuai program yang telah direncanakan, dan arahan yang telah diamanahkan oleh pimpinan pusat. Kesadaran dan pemahaman tentang arti penting konsep organisasi, dengan sendirinya akan menghantar kita untuk kembali merenung seraya melihat kondisi sosial dan lingkungan alam sekitar.

"Berperanlah tuan-tuan dengan sepatutnya, mari kita junjung marwah adat istiadat budaya melayu yang bersendikan syarak, syarak bersendikan kitabullah. Kita mempunyai komitmen yang sama menjalankan syariat islam yang rahmatan lil'alamin, memberikan rahmat bagi sekalian alam. Semoga usaha dan kerja keras kita yang telah dicanangkan hari ini, ke depan mendapatkan kelancaran serta kesuksesan," ungkap Syamsuar.

Terpisah, Ketua Umum DMDI Indonesia, Datuk Said Aldi Al Idrus, mengatakan, pengurus yang telah dilantik harus mampu menjaga organisasi. Ia meminta setiap anggota, khususnya yang berstatus ASN berkontribusi aktif menjaga dan memajukan organisasi DMDI di Riau.

"Jaga organisasi ini, baik anggota dari ASN, jangan hanya dijadikan sekedar untuk menempel karena ketuanya Asisten I. Agar bisa ditempatkan di tempat-tempat strategis di Pemprov Riau," kata Said Aldi.

Sementara itu, Ketum DMDI Riau, Masrul Kasmy ketika dimintai keterangannya mengatakan, bahwa DMDI Riau akan menjalin kerja sama dengan DMDI di berbagai negara untuk kemajuan peradaban Melayu.

"Ke depan kita akan membangun kerja sama dengan DMDI berbagai negara di bidang budaya dan ekonomi. Selain itu, mempersiapkan saudagar-saudagar Melayu, karena 9 dari 10 pintu rezeki adalah dari berniaga," ujarnya.

Tak hanya di bidang seni dan budaya dan ekonomi, Masrul Kasmy mengatakan bahwa DMDI juga akan turut andil dalam bidang sosial.

"Berdirinya food bank bagi masyarakat miskin untuk penyediaan pangan gratis bagi warga tak mampu," pungkas dia.