Timnas Sepakbola Indonesia Menang Telak 6-0 Lawan Maladewa

Kamis, 16 Agustus 2018 - 21:29 WIB
Pemain Timnas Indonesaia Putri berebut bola dengan pemain Maladewa

RIAUMANDIRI.CO, PALEMBANG – Timnas Sepakbola Putri Indonesia menang dengan skor telak 6-0 atas Maladewa dalam gelaran Asian Games 2018, Kamis (16/8/2018). Indonesia tampil dominan pada pertandingan ini dan mengkreasikan banyak sekali peluang. Indonesia sebenarnya menjaringkan bola tujuh kali di laga ini, namun satu gol dianulir lantaran off-side.

Babak Pertama:

Sesaat setelah wasit meniup peluit tanda dimulainya pertandingan, para pemain Timnas Indonesia lekas membangun serangan ke wilayah pertahanan Maladewa. Tak percuma, ketika laga baru berjalan tiga menit, Indonesia sudah menebar ancaman. Adalah ZP Mayang yang melepaskan tembakan ke arah gawang Maladewa. Tapi, tembakan tersebut msaih bisa diamankan kiper Maladewa, Aminath Leeza.

Satu menit berselang, Mayang kembali melakukan tendangan, namun kembali mampu diselamatkan Leeza. Indonesia baru bisa mencetak gol di menit ke-10 melalui Muzdalifah Zahra begitu mendapat peluang emas. Indonesia pun memimpin 1-0.

Unggul satu gol, tak membuat Indonesia lekas mengendurkan serangan. Pasalnya, di menit ke-15, Tim Garuda Putri menggandakan keunggulannya. Pemain Maladewa, Aminath Zaahiya menjatuhkan Muzdalifah di dalam kotak penalti, sehingga membuat wasit menunjuk titik putih. Mayang yang maju sebagai eksekutor pun dengan sukses melesakkan bola ke gawang Maladewa dan membawa Indonesia unggul 2-0.

Memasuki menit ke-30, Indonesia kembali menambah pundi-pundi golnya. Berawal dari penetrasi yang dilakukan Muzdalifah dengan melewati beberapa pemain Maladewa dan menuju kotak penalti, ia kemudian melepaskan tendangan yang lalu ditepis oleh kiper Maladewa. Tapi, bola muntah lekas disambar Herlina Sada dan menjadi gol. Indonesia memimpin 3-0.

Di 15 menit tersisa babak pertama, Indonesia masih terus melancarkan serangan ke wilayah pertahanan Maladewa. Akan tetapi, hingga jeda babak pertama, tak ada gol tambahan yang tercipta. Indonesia unggul 3-0 atas Maladewa di babak pertama.

Babak Kedua:

Di babak kedua, Indonesia masih belum melepaskan tekanannya terhadap Maladewa. Muzdalifah dan kolega terus tampil menyerang. Hasilnya, di menit ke-55 Indonesia menambah keunggulannya. Gol dicetak oleh Mayang setelah ia menerabas ke wilayah pertahanan Maladewa. Indonesia pun memimpin 4-0.

Tak berhenti sampai di situ, pada menit ke-61, Indonesia kembali menambah pundi-pundi golnya. Berawal dari eksekusi tendangan bebas, bola lekas meluncur ke wilayah pertahanan Maladewa. Dengan sigap, Sari Jesella Ariya, menyundul datangnya bola hingga menembus gawang Maladewa. Indonesia kian di atas angin dengan skor 5-0.

Indonesia benar-benar tampil perkasa pada pertandingan ini. Bagaimana tidak, di menit ke-72, Tim Garuda kembali menambah keunggulannya. Mayang menerobos sisi kiri pertahanan Maladewa sebelum pada akhirnya melepaskan umpan ke dalam kotak penalti. Bola lalu disambut oleh Muzdalifah dengan sundulannya dan membawa Indonesia unggul 6-0.

Memimpin 6-0 nyatanya tak membuat Indonesia berpuas diri. Pasalnya, pada menit ke-82, pelatih memasukkan Tugiyati untuk menggantikan Novryliani guna melakukan penyegaran di barisan penyerang. Akan tetapi, hingga wasit meniup peluit panjang, tak ada gol tambahan yang hadir. Indonesia memenangkan pertandingan ini dengan skor 6-0.

Editor: Nandra F Piliang

Terkini

Terpopuler