100 Hari Kerja Pj Walkot, Lebih 50 Persen Jalan Rusak Diperbaiki

Jumat, 12 Agustus 2022 - 15:00 WIB
Perbaikan jalan rusak

RIAUMANDIRI.CO - Dinas PUPR Kota Pekanbaru terus menggesa perbaikan jalan rusak yang ada di Kota Pekanbaru, salah satunya di Jalan Perdagangan.

"Perbaikan ini merupakan salah satu target pengerjaan dalam prioritas kerja Pj Wali Kota," ujar Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Indra Pomi N, S.T, MS.I, Kamis, (11/8).

Indra menjelaskan, saat ini perbaikan jalan rusak yang ada di Kota Pekanbaru sudah lebih 50 persen dari target 91 Ruas jalan rusak selama 100 hari Pj Wali Kota Pekanbaru.

"Adapun pekerjaan perbaikan Jalan Perdagangan yang dilakukan ialah berupa tambal sulam," jelasnya.

Masih dikatakan Indra, selain tambal sulam, Dinas PUPR Kota Pekanbaru juga akan melakukan pelapisan atau overlay pada beberapa ruas jalan yang telah rusak di atas 40 persen.

"Untuk overlay, salah satunya di Jalan H Guru Sulaiman," pungkasnya

Editor: Nurul Atia

Tags

Terkini

Terpopuler