Prabowo Sangat Percaya Djoko Santoso, Sering Dibanggakan dan Dijuluki 'Jenderal Tempur'

Prabowo Sangat Percaya Djoko Santoso, Sering Dibanggakan dan Dijuluki 'Jenderal Tempur'

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Juru Bicara (Jubir) Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Dhanil Anzar Simanjuntak, turut berdukacita atas meninggalnya mantan Panglima TNI Djoko Santoso. Dahnil mengatakan almarhum dikenal sebagai sosok yang loyal dan sangat dipercaya oleh Prabowo.

"Pak Djoksan. Begitu saya biasa memanggil beliau. Pak Djoksan, tipe Jenderal tempur. Saya beruntung pernah kenal dan bekerja selama 1 tahun semasa kampanye bersama beliau. Pak Djoksan adalah orang yang dikenal sangat loyal kepada sahabat, dan Pak @prabowo sangat percaya dengan beliau," tulis Dahnil melalui akun Twitter-nya, @dahnilanzar, seperti yang dilansir detikcom, Ahad (10/5/2020).

Dahnil mengatakan Djoksan merupakan salah satu sahabat Prabowo. Ketua Umum Partai Gerindra itu, kata dia, bahkan kerap membangga-banggakan pria yang juga pernah menjadi Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandiaga pada Pilpres 2019 tersebut.


"Pak Djoksan adalah salah satu sahabat Pak @prabowo yang paling sering dibanggakan beliau. Mengapa? Karena sejak awal Pak Djoksan selalu bersama Pak PS, beliau mantan wakil Pak PS di TNI, yang dikenal berwatak prajurit tempur sejati," tuturnya.

Seperti diketahui, Djoko Santoso meninggal dunia pagi ini. Sebelumnya, dia diketahui sempat menjalani perawatan usai operasi karena pendarahan di otak.

Djoko Santoso adalah Panglima TNI pada masa kepemimpinan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Dia menjabat Panglima TNI sejak 28 Desember 2007 hingga 28 September 2010.

Pensiun dari militer, Djoko Santoso melanjutkan karier dengan bergabung di Partai Gerindra pada 2015. Dia masuk struktur Dewan Pembina. Pada Pilpres 2019, Djoko Santoso menjadi Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subianto-Sandiaga.