Pemko Komit Bangkitkan Dunia Perpustakaan

Pemko Komit Bangkitkan Dunia Perpustakaan

PEKANBARU (riaumandiri.co)-Pemerintah Kota Pekanbaru komit membangkitkan dunia perpustakaan di sekolah maupun di masyarakat umum. Perpustakaan merupakan jantung bagi sekolah untuk meningkatkan sumber daya manusia. Berfungsi sebagai wahana pendidikan, penelitian, pelestarian, informasi dan rekreasi.


"Kita mengimbau kepada seluruh warga Pekanbaru untuk memanfaatkan berbagai layanan perpustakaan umum dan taman baca masyarakat, layanan lain yang bisa dimanfaatkan adalah mobil perpustakaan keliling. Kemudian website dan radio online yang diselenggarakan Badan Perpustakaan dan Arsip Kota Pekanbaru. Untuk radio online bisa diakses di bpa.pekanbaru.go.id dan bpa.pekanbaru.go.id/radio-online," kata Walikota Pekanbaru, H.Firdaus.


Aktif membaca bagi semua masyarakat khususnya pelajar, kata wako lagi, dalam rangka menciptakan Sumber Daya Manusia berkualitas. Upaya untuk menumbuhkan minat baca diwujudkan Pemko Pekanbaru melalui pencanangan program literasi di setiap sekolah yang ada di Kota Pekanbaru.



"Program literasi  alah satu jawaban Pemko meningkatkan kualitas pendidikan di Pekanbaru, Pemko konsen menumbuhkan minat baca peserta didik atau pelajar. Memandang  minat baca masyarakat semakin minim seiring perkembangan zaman," kata Firdaus.


Gerakan yang dilaksanakan juga untuk mengajak sekolah, guru, siswa, manajemen sekolah dan kepala sekolah, untuk menerapkan program membaca secara berkelanjutan. Diwujudkan dengan melakukan kegiatan membaca setiap hari dengan alokasi waktu yang telah ditentukan, bertujuan menjadikan sekolah sebagai komunitas yang memiliki komitmen dan budaya membaca yang tinggi serta miliki kemampuan untuk menulis yang komprehensif.


Komitmen membangkitkan dunia perpustakaan di sekolah juga disebutkan Asisten I, Bidang Pemerintahan, Azwan, belum lama ini saat mewakili Walikota Firdaus, menghadiri kunjungan Dewan Juri Perpustakaan Nasional di SMA 1 Muhammadiyah Jalan KH. Ahmad Dahlan. Dia menyebut Pemko  selalu mendorong kepada seluruh sekolah untuk terus meningkatkan minat baca siswa dan menciptakan  perpustakaan yang aman, nyaman dan lengkap bagi anak didik.(adv/humas)