Matador Dalam Bahaya

Matador Dalam Bahaya

Madrid (riaumandiri.co)-Spanyol mengakhiri persiapannya jelang Piala Eropa dengan buruk. Kondisi tim Matador dalam bahaya sebab di laga ujicoba terakhir, Spanyol dipermalukan tim peringkat 137, Georgia, dengan skor 0-1.

Piala Eropa 2016 akan dimulai akhir pekan ini. Spanyol, sang juara bertahan, akan memulai dengan menghadapi Republik Ceko pada 13 Juni.

Bertanding di Stadion Alfonso Perez, Rabu (8/6) dinihari WIB, Tornike Okriashvili muncul sebagai pahlawan Georgia. Okriashvili mencetak satu-satunya gol di laga ini pada akhir babak pertama.

Sergio Ramos membuang sebuah peluang emas di awal pertandingan. Umpan matang Gerard Pique di dekat tiang gawang, gagal dijangkau bek Real Madrid itu. Sedangkan sepakan Cesc Fabregas hanya bersarang di sisi luar jaring di menit kedelapan.

Dominasi Spanyol membuat Georgia tidak dapat mengembangkan permainan sehingga terkurung di wilayahnya sendiri. Aritz Aduriz melepaskan tembakan yang masih melebar kala meneruskan umpan Lucas Vazquez.

Di menit 28, Spanyol nyaris menciptakan gol pembuka. Sepakan Thiago Alcantara dari luar kotak penalti Georgia membentur tiang gawang di menit 28. Setelahnya, Georgia justru melepaskan serangan balik cepat.

Tusukan Jordi Alba di dekat garis gawang bisa dipotong Valeri Quzaishvili. Di menit 40, Georgia melakukan serangan balik cepat yang membuat pertahanan Spanyol melakukan kesalahan.

Jaba Jigauri mengirim bola mendatar kepada Okriashvili untuk diteruskan dengan sontekan jarak dekat untuk mengubah skor 1-0 untuk keunggulan Georgia.

Di babak kedua, Spanyol terus berusaha menciptakan gol penyama. Namun upaya-upaya mereka kandas.

Usaha Spanyol kembali patah di menit 87. Umpan silan Koke ke dalam kotak penalti ditanduk oleh Gerard Pique, tapi bola masih melebar di kanan gawang Georgia.

Di detik-detik terakhir, sepakan Nolito dari sudut sempit hasil meneruskan umpan silan Silva, bisa ditangkap oleh kiper pengganti Roin Kvaskhvadze.(dtc/pep)