LAK tidak Permasalahkan Dubalang Kampar

LAK tidak Permasalahkan Dubalang Kampar

Bangkinang (riaumandiri.co)- Lembaga Adat Kampar tidak mempermasalahan kehadiran organisasi Dubalang Kampar.

Organisasi tersebut merupakan organisasi yang terstruktur dan berperan sebagai pengawal negeri.

Hal tersebut disampaikan Ketua Lembaga Adat Kampar (LAK) Datuk Paduko Majo H Sartuni didampingi beberapa anggota datuk yang tergabung dalam LAK Kampar saat berkunjung ke RTMPE Kubang Jaya, Kecamatn Siak Hulu Kamis (31/3).

Tampak anggota LAK Kampar yang ikut serta antara lain Syaifullah Datuk Bandaro Hitam, Drs Sudirman Datuk Patio, Ramli Datuk Parmato Said, M Zein Penghulu Besar, M Syawir Datuk Tantido dan Datuk Khaidir Yahya.

Sartuni menjelaskan, bahwa organisasi Dubalang Kampar bukan termasuk dalam sistem adat melainkan hanya sebuah Organisasi.

Artinya tidak mengganggu tugas pokok dan fungsi Lembaga Adat Kampar. Karena sejauh ini tugas para anggota Dubalang Kampar hanyalah mengawal jalannya pembangunan di Kabupaten Kampar.

Seperti dikatakan H Jefry Noer,SH selaku Pucuok Andiko Dubalang Kampar sebelumnya, bahwa Dubalang Kampar bukan suatu lembaga adat tetapi adalah bahwa Dubalang artinya Pengawal, berarti Dubalang Kampar maksudanya adalah pengawal Kampar di segi pembangunan.

Kemudian terkait para bakal calon bupati/wakil Bupati Kampar yang mulai bermunculan, para ninik mamak tidak pernah mendukung salah seorang calon dengan mengatasnamakan lembaga adat atau selaku ninik mamaknya. Kalaupun ada dukungan itu merupakan dukungan secara pribadi.(adv/humas)