Ratusan Warga Demo PT Timas Suplindo Duri

Tuntut Naker Tempatan Dipekerjakan

Tuntut Naker Tempatan Dipekerjakan

DURI (HT)-Ratusan warga Desa Air Kulim, Kecamatan Mandau, melakukan aksi demo didepan akses pintu masuk Subkontraktor Chevron Pacific Indonesia, PT Timas Suplindo di Jalan Lintas Duri-Dumai, Kilometer 9 Kulim. Mereka menuntut pihak perusahaan agar memprioritaskan tenaga kerja tempatan dalam aktivitas perusahaan.

Di bawah pengawalan gabungan ratusan TNI, Polsek Mandau dan Pinggir, ratusan warga yang didominasi pemuda itu tampak melakukan orasi dengan menggunakan karton yang berisikan tuntutan kepada management PT Timas Suplindo yang bergerak dibidang Whell Service dan pembuatan tangki tersebut.

" Kita sayangkan sikap perusahaan yang tidak mau tau dengan warga tempatan dalam menerima karyawan," ujar Anto, Ketua Pemuda Desa Air Kulim, sekaligus koordinator ratusan massa.

Dikatakan Anto, pihaknya juga mengancam akan mendatangkan massa yang lebih besar jika perusahaan tidak memperhatikan Naker lokal diperusahaan tersebut.
Namun sayang, aksi demo itu tampak menemui jalan buntu.

Pihak managemen perusahaan yang diwakili pihak keamanannya tidak bersedia membuka pintu negoisasi meskipun telah dimediasi oleh staf Dinas tenaga kerja kerja (Disnaker) Kabupaten Bengkalis dan Kapolsek Mandau, Kompol Taufiq Hidayat Thayeb. Hingga berita ini diturunkan, titik kumpul ratusan massa masih terfokus didepan pagar PT Timas. (sus)