Polisi Tembak Mati WN Pakistan Pengedar Heroin di Jakarta

Polisi Tembak Mati WN Pakistan Pengedar Heroin di Jakarta

RIAUMANDIRI.ID, JAKARTA - Ditresnarkoba Polda Metro Jaya menembak mati seorang WN Pakistan berinisial SH terkait kasus peredaran heroin. 

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus mengatakan, SH masuk dalam jaring peredaran narkoba Pakistan-Indonesia. SH dilumpuhkan pada saat penangkapan pada Rabu (11/12) di Mangga Dua Square, Gunung Sahari, Jakarta Pusat.

“Pada Rabu kemarin pukul 17.30 WIB Subdit 1 telah berhasil menangkap inisial SH warga negara Pakistan di depan pintu 2 Mangga Dua Square, di Jalan Gunung Sahari,” ucap Yusri saat jumpa pers di Mapolda Metro Jaya, Kamis (12/12).


Yusri mengatakan, saat diminta menujukkan lokasi penyimpanan heroin, pelaku melawan petugas dengan berusaha merebut senjata milik polisi. SH pun dilumpuhkan. 

Menurut dia, pelaku tewas saat perjalanan ke rumah sakit karena kehabisan darah.

“Pada saat di jalan yang bersangkutan mencoba melawan dengan merebut senjata anggota lalu dilakukan tindakan yang terukur. Yang bersangkutan dilumpuhkan dengan tembakan,” jelasnya.

“Yang bersangkutan lalu cepat dilarikan ke rumah sakit, di jalan meninggal dunia,” tambahnya.

Dari pengungkapan tersebut, polisi menyita heroin seberat 5 kilogram. Saat ini polisi masih mendalami kasus tersebut dan mengejar para pelaku yang lainnya.**