Berlangsung Pagi ini, Berikut Susunan Acara Pelantikan Anggota DPR, MPR dan DPD

Berlangsung Pagi ini, Berikut Susunan Acara Pelantikan Anggota DPR, MPR dan DPD

RIAUMANDIRI.CO, JAKARTA - Anggota DPR, MPR dan DPD Periode 2019-2024 akan dilantik hari ini. Pelantikan yang dihadiri oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) akan dimulai pukul 09.15 WIB.

Pelantikan 560 Anggota DPR RI itu akan digelar di Gedung DPR/ MPR, Jalan Gatot Subroto, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Seluruh Anggota DPR Terpilih akan mengucapkan sumpah janji di depan Ketua Mahkamah Agung. Sebelum pelantikan dan pengucapan sumpah janji, terlebih dahulu diumumkan pimpinan sementara sidang untuk DPR, DPD, dan MPR.


Berdasarkan data di Setjen MPR, sidang paripurna akan diawali dengan pengumuman pemimpin sementara DPR, MPR dan DPD oleh Sekretaris Jenderal KPU.

Adapun agenda Pelantikan anggota DPR, DPD, dan MPR sebagai berikut:

09.15 WIB
Anggota DPR dan DPD Terpilih tiba di Gedung Nusantara, langsung memasuki Ruang Rapat/Sidang Paripurna dengan terlebih dahulu menandatangani daftar hadir di depan pintu masuk Ruang Sidang Paripurna.

Ketua KPU berserta Ibu Imawati Arief Budiman, Komisioner KPU (Ibu Evi Novida Ginting Manik), Sesjen DPR, dan Sesjen DPD tiba di Ruang Tunggu Utama Gedung Nusantara.

09.35 WIB
Pengumuman Pemimpin Sementara DPR, DPD dan MPR oleh Sekretaris Jenderal KPU.

09.58 WIB.
Presiden, Wakil Presiden, Ketua KPU RI salah seorang Anggota KPU RI, memasuki Ruang Rapat/Sidang Paripurna.

10.00 WIB.
Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPR.

10.06 WIB.
Pembukaan Rapat Paripurna oleh Pimpinan Sementara DPR.

10.08 WIB.
Pembacaan Keputusan Presiden tentang Peresmian Keanggotaan DPR oleh Sesjen DPR.

10.17 WIB.
Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPR RI dipandu oleh Ketua Mahkamah Agung.

10.24 WIB.
Penandatanganan Berita Acara Sumpah/Janji Anggota DPR.

10.29 WIB.
Penyerahan Memori DPR oleh Pimpinan DPR Periode 2014-2019 kepada Pimpinan Sementara DPR dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima.

10.33 WIB.
Penutupan Sidang Paripurna DPR oleh Pimpinan Sementara DPR.

10.35 WIB.
Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPD.

10.37 WIB.
Pembacaan Keputusan Presiden tentang Peresmian Keanggotaan DPD oleh Sesjen DPD RI.

10.42 WIB.
Pengucapan Sumpah/Janji Anggota DPD dipandu oleh Ketua Mahkamah Agung.

10.49 WIB.
Penandatanganan Berita Acara Sumpah/Janji Anggota DPD.

10.53 WIB.
Penyerahan Memori DPD oleh Pimpinan DPD Periode 2014-2019 kepada Pimpinan Sementara DPD dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima.

10.58 WIB.
Penutupan Sidang Paripurna DPD oleh Pimpinan Sementara DPD.

11.00 WIB.
Pengucapan Sumpah/Janji Anggota MPR.

11.02 WIB.
Pembacaan Keputusan Presiden tentang Peresmian Keanggotaan MPR oleh Sesjen MPR.

11.09 WIB.
Pengucapan Sumpah/Janji Anggota MPR dipandu oleh Ketua Mahkamah Agung.

11.16 WIB.
Penandatanganan Berita Acara Sumpah/Janji Anggota MPR.

11.21 WIB.
Penyerahan Memori MPR RI oleh Pimpinan MPR periode 2014-2019 kepada Pimpinan Sementara MPR dilanjutkan dengan penandatanganan Berita Acara Serah Terima.

11.28 WIB.
Pembacaan Doa.

11.33 WIB.
Penutupan Sidang Paripurna MPR oleh Pimpinan MPR.

11.35 WIB.
Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.

11.40 WIB.
Pengucapan Sumpah/Janji Anggota MPR/DPR/DPD.

Selesai.