2015, KPK Buka Cabang di Sumatera

2015, KPK Buka Cabang di Sumatera

Jakarta (HR)-Wakil Ketua KPK Bambang Widjajanto berwacana untuk membuka cabang KPK hingga ke Sumatera. Hal ini bertujuan untuk lebih memasifkan pemberantasan korupsi ke seluruh penjuru Indonesia.
"Tahun depan (2015) kami akan coba untuk memikirkan pembentukan cabang. Mungkin di Sumatera, salah satu provinsi di Sumatera," ujar Bambang di Museum Nasional, Jl Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Minggu (14/12).
Alasan rencana pelebaran sayap ini adalah untuk efisiensi waktu dan fungsi kontrol yang lebih dekat. Namun rencana tersebut lebih difokuskan pada tindak pencegahan saja, bukan penindakan. "Baru satu rencananya, sementara‎, dan itu konsentrasinya lebih kepada pencegahan. Kita lagi membangun sistem. Memang perlu
dibentuk cabang khusus untuk mendorong‎ peningkatan pengembangan kualitas pelayanan publik. Makanya kita mau coba dulu. Jadi ini uji coba dulu, kalau oke kita targetkan dalam sepuluh tahun ke depan mungkin ada 5 cabang," tutur Bambang. Bambang membantah jika rencana pembukaan cabang di Sumatera lantaran ada indikasi banyaknya kasus korupsi di wilayah tersebut. Menurut dia justru hal ini untuk memperluas jaringan agen-agen KPK untuk memberantas korupsi.
"Karena kita tidak hanya menaklukan masalah, tapi mencoba mendorong 'champion-champion'-nya (agen-agen) itu. Karena kalau ada banyak masalah, nggak ada," imbuh Bambang.
Mengenai pendanaan dari pembukaan cabang ini nantinya akan mengambil dari APBN. Hal ini nantinya akan dibicarakan antara pemerintah dengan DPR. (dtc)