Ribuan Anggota Parna Dukung Paslon 4, Andi Rachman: Jaga Kerukunan Umat Beragama dan Persatuan

Ribuan Anggota Parna Dukung Paslon 4, Andi Rachman: Jaga Kerukunan Umat Beragama dan Persatuan

RIAUMANDIRI.CO, PEKANBARU - Calon Gubernur Riau nomor urut 4, Arsyadjuliandi Rachman, mengapresiasi persaudaraan yang dijaga dengan baik oleh pengurus Persadaan Pomparan Raja Nai Ambatan Dohot Boruna (Parna), yang telah menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, melalui organisasi yang selama ini telah berjalan.

Apresiasi tersebut disampaikan Arsyadjuliandi Rachman, saat menghadiri pelantikan pengurus Parna di Hotel Furaya, Pekanbaru, Sabtu (19/5/2018), yang dihadiri seribuan anggota Parna. Andi Rachman juga berpesan agar tetap menjaga persatuan dan kesatuan, serta menjaga kerukunan umat beragama.

“Ini tanda-tanda yang baik bagi kita semua, dan saya mengapresiasi perkumpulan masyarakat ini yang telah menjaga persatuan dan kesatuan. Kita semua harus bersatu dalam menjaga kerukunan umat beragama,” ujar Andi Rachman.


“Kita ini harus bersatu, seperti saya saat ini walaupun sedang cuti dan ini terasa kekompakan bersama masyarakat di Riau. Ini dijaga, kita berharap dengan syukuran pelantikan dan terbentuknya pengurus persaudaraan saya berharap lebih mempersatu menjadi pioner membangun kekompakan di Riau,” tambah Andi Rachman.

Pada kesempatan tersebut, Andi Rachman juga memohon doa restu dari organisasi kemasyarakatan Parna, untuk mendukungnya pada Pilkada Riau 27 Juni 2018 mendatang. Perlu kerjasama dalam membangun Riau, termasuk dengan seluruh organisasi ke masyarakat yang ada. Tanpa membedakan suku agama, etnis, dan lainnya.

“Riau akan tambah maju jika kita kompak, dan kita harus betul-betul mengisi pembangunan Riau, dan perlu menjaga persatuan dan kesatuan. Meningkatkan kesehatan ekonomi, pendidikan. 
Di organisasi ini perlu juga mendukung kepengurusan yang ada bisa berjalan dengan baik mempersatukan anggota serius bersama pemerintah membangun bersama,” ungkap Datuk Seri Setia Amanah, gelar adat Melayu Riau, yang disandang Andi Rachman.

Dalam melanjutkan pembangunan, kata Andi Rachman, ia telah membuat program untuk pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Riau. Beberapa pembangunan yang telah dijalaninya tiga tahun belakang, seperti, pembangunan infrastruktur jalan, jembatan, membuka isolasi daerah terpencil yang selama ini tidak terjamah pembangunan. 

“Tentu pembangunan ini perlu terus dilanjutkan. Kita sudah membuka jalan antar Provinsi, dan Kabupaten Kota. Seperti membuka Labuhan Batu Selatan, menuju Dumai melewati Panipahan, kubu dan Pandamaran, Bagan Batu dan teruskan ke Dumai,” jelasnya.

“Pembangunan jalan ditingkatkan perbatasan dari Padang, kawasan Sumatra Utara sekarang sudah dipakai masyarakat menuju, Pekanbaru. Tugas kita pemerintah membangun membuka daerah untuk kesejahteraan, peningkatan ekonomi,” tambahnya.

Pada kesempatan acara tersebut, seribuan anggota Parna, juga siap mendukung dan memenangkan Paslon 4. Andi Rachman dinilai telah berhasil menjaga kerukunan antar umat beragama, dengan tanpa memandang agama, suku, dan etnis yang ada di Riau ini. (rls/nur)