Dua Desa di Kecamatan Keritang Terendam Banjir

Dua Desa di Kecamatan Keritang Terendam Banjir
RIAUMANDIRI.co, TEMBILAHAN - Sudah sepekan ini, perkebunan dan pemukiman warga dua desa di Kecamatan Keritang yakni Desa Nusantara Jaya dan Desa Pebenaan, Kabupaten Indragiri Hilir terendam air. 
 
Hal ini tentunya berdampak terhadap aktivitas masyarakat di sana. Menurut penuturan salah seorang tokoh masyarakat Desa Nusantara Jaya, Rasimun menjelaskan, kondisi tersebut terjadi selain karena hujan yang terus mengguyur desa, juga diduga kuat disebabkan melimpahnya air dari kawasan perkebunan milik PT Sinar Mas. 
 
"Sudah semenjak hari Kamis kemaren di sini banjir karena hujan dan air yang melimpah dari kawasan milik perusahaan PT Sinar Mas. Jadi harapan kami kepada perusahaan supaya secepatnya ditanggul, itu saja permohonan dan permintaan masyarakat tidak ada yang lain, hanya penanggulan tanggul saja yang diminta secepatnya," pintanya, Selasa (10/10/2017). 
 
Menanggapi hal ini, wakil rakyat yang duduk di Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Inhil, Sulaiman MZ angkat bicara. Dengan tegas, pria yang akrab disapa Mok Leman ini meminta kepada pihak perusahaan agar segera menindaklanjuti keluhan masyarakat. 
 
"Dua desa yang terendam ini lokasi kan dekat dengan berbatasan perkebunan perusahaan yang saat ini informasinya sedang replanting, sehingga daya serap air kurang. Jadi kemungkinan itu menyebabkan air melimpah," terang Sulaiman ketika dijumpai di ruang kerjanya, Rabu (11/10/2017).
 
Terakhir, Sulaiman yang juga ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Inhil ini menambahkan, sudah kewajiban perusahaan untuk memperhatikan kondisi masyarakat sekitar. 
 
"Keberadaan perusahaan tidak hanya untuk membuka lapangan pekerjaan tetapi ada tanggung jawab sosial perusahaan terhadap lingkungan,"pungkasnya.
 
Baca juga di Koran Haluan Riau edisi 12 Oktober 2017
 
Reporter: Ramli Agus
Editor: Nandra F Piliang