Angin Segar Bagi Guru Negeri

Dana Sertifikasi Triwulan IV Segera Dicairkan

Dana Sertifikasi Triwulan IV Segera Dicairkan
SIAK (RIAUMANDIRI.co) - Kabar baik datang dari Dinas Pendidikan Kabupaten Siak terkait dana sertifikasi guru triwulan keempat tahun 2016 yang masih menunggak. Angin segar bagi sekitar  2.098 guru se-Kabupaten Siak itu yakni segera dicairkannya dana sertifikasi apabila dana tersebut ditransfer oleh pemerintah pusat.
 
Hal itu terungkap pada hearing Komisi I DPRD Siak dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Siak.
 
"Untuk dana sertifikasi triwulan IV tahun 2016 lalu akan dibayarkan sesegera mungkin, tinggal menunggu transferan dari pusat,” ujar Ketua Komisi I Sujarwo usai Hearing di ruang Gedung DPRD, Selasa (24/1).
 
Lebih lanjut Sujarwo mengatakan, jumlah anggaran yang harus dikeluarkan sebesar Rp20.628.368.360. "Kita tinggal mengecek di DPPKAD apakah sudah masuk atau belum, kalau anggaran yang ditransfer sudah masuk tinggal membagikan secepat mungkin," jelasnya.
 
Sujarwo menambahkan, Komisi I melakukan hearing dengan Kepala Dinas Pendidikan, Olahraga dan Pemuda (Disdikpora) untuk meyelesaikan hal tersebut. Selain itu, dirinya berharap kepada seluruh guru sertifikasi agar bersabar sementara waktu.
 
"Kami mohon para guru bersabar, kami juga sedang memperjuangkan, mudah-mudahan dalam bulan ini kita juga akan agendakan pertemuan dengan Dirjen di Jakarta terkait masalah tersebut," pungkasnya.(gin)