Dewan Pembina Kritisi Minimnya Minat Perempuan Jadi Pengurus PGRI

Dewan Pembina Kritisi Minimnya Minat Perempuan Jadi Pengurus PGRI
TAPUNG HULU (RIAUMANDIRI.co) - Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) wilayah Tapung Hulu mengukuhkan kepengurusan organisasi untuk wilayah tersebut, Selasa (29/11) di Halaman SMAN 1.
 
Pada acara tersebut, Dewan Pembina PGRI Kabupaten Kampar, Hj Eva Yuliana mengajak para guru untuk bergandeng tangan dan membesarkan organisasi keguruan ini di wilayah Kampar.
 
"Bersama-sama kita kembali membesarkan wadah PGRI, tetapi musti kita ingat juga jangan sampai dilupakan pula anak didik kita. Karena anak-anak didik kita inilah calon penerus generasi muda kita," ujar Eva.
 
Dirinya juga mendorong organisasi tersebut untuk dapat membuat kegiatan yang tepat sasaran, yang bakal dinilai oleh pengurus di tingkat kabupaten.
 
Dikesempatan itu, Eva juga mengkritik minimnya anggota perempuan yang mau masuk dalam kepengurusan, yakni hanya dua orang yang tergabung di dalam kepengurusan PGRI Kecamatan Tapung Hulu.
 
"Inikan ada 16 orang pengurusnya, kenapa hanya dua orang wanitanya. Sekarang inikan sudah tidak jaman lagi perbedaan gender. Jangan dianggap kecil dan dianggap remeh kaum perempuan itu, kalau bisa coba direvisi ulang lagi," kritik Eva.
 
Ulasan lengkapnya di Koran Haluan Riau edisi 30 November 2016
 
Reporter: Ari Amrizal 
Editor: Nandra F Piliang