5 Kapal Pesiar Ikuti Ajang Thailand Yacht Show

5 Kapal Pesiar Ikuti Ajang Thailand Yacht Show

JAKARTA(RIAUMANDIRI.co) - Ajang Thailand Yacht Show ke dua akan segera digelar di Ao Po Grand Marina pada 15-18 Desember 2016 mendatang.

Pameran ini akan menunjukkan 5 kapal pesiar atau yacht termewah yang ada di dunia pada para pengunjungnya. Dalam pameran itu juga akan disediakan area bermain dimana para tamu dipersilakan untuk mencoba olahraga air.

Sementara itu, Leopard Catamarans akan memamerkan karya terbaru mereka, Leopard 51 PC yang merupakan motor boat modern yang dirancang dengan desain unik dan diklaim hemat bahan bakar.

Berikut 5 kapal pesiar mewah yang akan tampil di Thailand Yacht Show 2016:

1. Ocean Emerald

Superyacht kontemporer karya masterpiece Norman Foster, Ocean Emerald, akan melaju ke Phuket untuk ikut dalam Thailand Yacht Show tersebut, dan kapal sepanjang 41 meter ini akan menawarkan pengalaman naik kapal pesiar dan memancing di kapal mewah tersebut. Kapal pesiar ini juga pernah dipakai dalam film Point Break
 
2. Prestige 500

Untuk pertama kalinya, pameran yang digelar di pantai barat Thailand ini akan diikuti oleh kapal pesiar Prestige 500 yang merupakan bagian dari Boat Lagoon’s.


Kapal pesiar ini masuk dalam daftar 10 kapal pesiar termewah yang akan tampil di ajang ini. Alasannya karena memiliki keunikan tersendiri dari desainnya.

3. Lee Marine’s – Atari VI

Kapal milik Lee Marine’s Premier 38, Atari VI juga akan tampil di pameran ini. Kapal yang memiliki kecepatan hingga mencapai 50+ knots, membuat kecepatannya lebih maksimal dibandingkan kapal pesiar lainnya.

Dalam pameran kali ini, desain baru akan ditampilkan yang diklaim minim biaya pemeliharaan tapi kualitas tinggi ini disebutkan cocok untuk kawasan Asia. Mereka menyebutnya ibarat ferarri di tengah lautan.

4. The Sanlorenzo 46 Steel, Forwin

Diler resmi Sanlorenzo Yacht Simpson Marine, akan menampilkan Sanlorenzo Steel 46, yang baru saja berlayar ke Viareggio, Italy.

5. Galeon 460’s

Asia Marine akan menampilkan kapal mewah Galeon 460 dalam Thailand Yacht Show kali ini, yang merupakan debutnya di kawasan laut Asia.

Kapal pesiar yang high tech ini akan menampilkan kemewahan kapal pesiar dengan sentuhan teknologi tinggi yang pernah ada yang akan dilengkapi dengan kokpit yang berputar, spot berjemur yang mewah, dan juga area untuk hiburan. (tmp/ivn)