Khusus Wanita: 8 Tips Alami Agar Haid Datang Tepat Waktu

Khusus Wanita: 8 Tips Alami Agar Haid Datang Tepat Waktu

JAKARTA (Riaumandiri.co) - Penyebab telatnya haid memang bermacam-macam, mulai dari hormon yang tidak seimbang, faktor stres, hingga soal pola makan. Berikut ini tips alami agar haid selalu datang tepat waktu, minimal tidak gampang telat, biar hati lebih tenang dan nggak cemas berlebihan.

1. Konsumsi buah-buahan tropis
Tinggal di negara tropis jelas bukan hal yang sulit untuk mendapatkan buah-buahan seperti mangga dan nanas. Buah-buahan seperti mangga dan nanas bila dikonsumsi bisa membuat suhu tubuh bisa meningkat. Efeknya kemudian bisa membantu datangnya haid lebih cepat.
    
2. Penuhi kebutuhan vitamin C
Kadar vitamin C yang tinggi di dalam tubuh bisa bantu menurunkan kadar progesteron yang kemudian membuat kamu haid. Hanya saja kadar vitamin C yang tinggi pada sejumlah orang bisa menyebabkan diare dan batu ginjal. Oleh karena itu penting untuk mengimbanginya dengan minum banyak air putih. Selain itu, dosis vitamin C yang dikonsumsi sebaiknya tak melebihi 60 mg per hari.
    
3. Minum air jahe hangat

Kalau sering telat haid karena hormon yang tidak seimbang, coba minum air jahe hangat. Minuman ini diyakini bisa bantu mempercepat datangnya haid, tapi sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter dulu sebelum mengonsumsi minuman tertentu karena kondisi setiap wanita bisa berbeda satu sama lain.
    
4. Berhubungan intim
Buat kamu yang sudah menikah, ada satu cara yang diyakini ampuh untuk membuat haid selalu datang tepat waktu. Berhubungan intim bisa membuat Miss V lebih rileks, dan membuat lapisan dinding rahim meluruh. Berhubungan intim juga bisa membuat tubuh memproduksi hormon untuk membuat leher rahim melunak yang merupakan salah satu fase awal haid.
    
5. Rilekskan tubuh
Salah satu penyebab telatnya haid adalah stres. Jadi kalau tidak ingin haid telat, usahakan untuk tidak stres. Buat tubuh kamu rileks, bisa dengan berendam di air hangat atau meluangkan waktu khusus untuk istirahat total. Mau coba yoga atau meditasi juga bisa.
    
6. Jaga berat badan
Haid yang tidak teratur bisa disebabkan karena kegemukan. Jaringan lemak yang menumpuk di tubuh bisa menyebabkan perlepasan estrogen yang bisa mengakibatkan keluarnya darah haid yang berlebihan (heavy periods). Hal ini karena dinding rahim dapat terstimulasi oleh estrogen yang dapat mempengaruhi ovulasi. Untuk mendapatkan haid yang rutin, penting untuk menjaga berat badan juga memastikan kadar estrogen serta kolesterol tetap stabil.
    
7. Menghabiskan waktu dengan wanita yang akan haid
Sering menghabiskan waktu dengan wanita (misal teman kost, ibu, atau saudara perempuan), biasanya kita akan memiliki siklus haid yang hampir bersamaan. Jadi, kalau ingin siklus haid on time atau bisa lebih cepat, habiskan waktu lebih banyak dengan wanita yang punya siklus teratur atau yang sebentar lagi akan haid.
    
8. Olahraga
Olahraga bisa bantu redakan stres dan meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh. Tapi sebaliknya tetap pilih olahraga yang ringan atau sedang, karena olahraga berlebihan atau berat justru bisa membuatmu telat haid. (vem/vie)