Suami Azlaini Agus Tutup Usia

Dang Abdullah, Sosok Pamong yang Bersahaja

Dang Abdullah, Sosok Pamong yang Bersahaja

PEKANBARU (riaumandiri.co)-Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Telah berpulang ke rahmatullah H Dang Abdullah, BA, suami tercinta tokoh masyarakat Riau, Hj Azlaini Agus, SH, MH, Senin (2/5), sekitar pukul 03.40 WIB, di Rumah Sakit Awal Bros, Pekanbaru.
Pensiunan PNS Pemprov Riau ini meninggal dunia dalam usia 73 tahun.

"Sebelum meninggal, bapak sempat dirawat beberapa hari di RS Awal Bros. Tim dokter telah berusaha, namun Allah SWT berkehendak lain. Kita ikhlas dan semoga bapak mendapat tempat yang terbaik di sisi-Nya.

Beri maaf bapak ya...," ujar Azlaini Agus di rumah duka, Jl Nurul Ikhlas, Kecamatan Limapuluh, Pekanbaru, Senin kemarin.

Kepergian almarhum H Dang Abdullah meninggalkan seorang istri, Hj Azlaini Agus dan empat orang anak serta tiga orang cucu.

Semasa hidupnya mantan pamong senior Pemprov Riau ini dikenal bersahaja dan tidak banyak bicara.

Dang
 Tapi ia sangat pandai menjalin silaturahmi dengan sesama PNS Pemprov, tetangga dan kolega-kolega semasa sekolah.

"Beliau orangnya baik, tidak banyak bicara, tapi silaturahmi sangat bagus. Pandai bergaul. Kita sangat kehilangan dengan kepergian beliau," ujar H Azwar Azis, tokoh masyarakat Riau, saat menyampaikan sambutan pelepasan jenazah dari rumah duka.

Pantauan Haluan Riau, ratusan pelayat memadati rumah duka untuk melihat jasad almarhum untuk yang terakhir kalinya. Tampak hadir melayat, mantan Sekdaprov Riau Tengku Lukman Jaafar, tokoh masyarakat Riau Prof Alaiddin Koto, Ketua Umum Ikatan Pemuda Minang Riau (IPMR) yang juga Wakil Pemimpin Umum Haluan Riau Zico Basko, Rektor Unilak Dr Hj Hasnati, tokoh pers Rida K Liamsi, Ketua KONI Riau Emrizal Pakis, dan sejumlah mantan anggota DPRD Riau dan DPRD Pekanbaru.

Selain pernah bertugas di Pemprov Riau, almarhum semasa hidupnya juga aktif di organisasi Persatuan Warga Pulau Bengkalis dan organisasi sosial dan kemasyarakatan lainnya. Setelah disholatkan di Masjid Nurul Ikhlas usai salat Zuhur, jenazah kemudian dikebumikan di TPU Senapelan. (dik)