Penerimaan CPNS

BKD Ajukan 600 Formasi

BKD Ajukan 600 Formasi

Dumai (HR) - Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil kembali diajukan oleh Badan Kepegawaian Daerah Kota Dumai guna menutupi dan memenuhi kekurangan yang terjadi di tubuh Pemerintah Kota  saat ini, yakni sebanyak 1.000 PNS. Hingga akhir tahun ini, terdapat 24 PNS yang akan memasuki masa pensiunnya.

Dikatakan Kepala BKD Kota Dumai Sepranef Syamsir, guna menutupi dan memenuhi kekurangan yang saat ini terjadi, Pemko Dumai melalui BKD Kota Dumai akan kembali mengajukan usulan formasi penerimaan CPNS Kota Dumai tahun 2016, yakni sebanyak 600 formasi.

"Dimana, pengajuan usulan tersebut kini sedang dalam tahap penyusunan yang dilakukan menggunakan sistem E-Formasi. Dan kini BKD Kota Dumai juga tengah disibukkan dengan melengkapi beberapa berkas usulan, dokumen dan persyaratan penerimaan CPNS tahun 2016 mendatang, seperti melengkapi dokumen usulan Analisis Jabatan (Anjab), Proyeksi Kebutuhan 5 (lima) tahunan, serta Anggaran," kata Sepranef,baru-baru ini.

Terkait jumlah usulan yang diajukan BKD Kota Dumai, lanjutnya, ialah sebanyak 600 formasi, dimana akan dibuka sesuai kebutuhan mulai jenjang pendidikan SMA/SMK, D3 dan S1.

"Namun apakah nantinya seluruh usulan tersebut akan diterima dan akan dilaksanakan pada tahun 2016 mendatang, Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) lah yang berhak menentukan. Namun kita sangat berharap usulan tersebut dapat diterima, setidaknya sedikit demi sedikit guna memenuhi kekurangan yang telah lama terjadi," harapnya.

Dari total keseluruhan kekosongan PNS di lingkungan Pemko Dumai, kekosongan yang banyak terjadi di masing-masing Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemko Dumai ialah didominasi oleh formasi PNS jabatan teknis.(zul)