JELANG PILKADA PELALAWAN

Husni Thamrin: Pendukung Diminta tidak Perang di Medsos

Husni Thamrin: Pendukung  Diminta tidak Perang di Medsos

PEKANBARU (HR)-Anggota DPRD Riau daerah pemilihan Pelalawan Husni Thamrin mengimbau, agar jelang pemilihan kepala daerah di Pelalawan Desember 2015 mendatang para pendukung kedua belah bakal calon Bupati Pelalawan agar bisa menjaga sikap. Jangan menjadi provokator di media sosial.

"Saya mengamati jelang Pilkada Pelalawan Desember 2015 mendatang ada perang para pendukung kedua Bacalon Bupati Pelalawan di media sosial. Saya imbau agar para pendukung bisa menjaga sikap," imbau Husni Thamrin dapil Pelalawan dari Fraksi Gerindra DPRD Riau, Senin (3/8).

Dikatakannya, yang seharusnya dibahas itu adalah bagaimana harapan kepada Bacalon Bupati Pelalawan ke depan agar bisa lebih banyak berbuat lagi demi kemajuan masyarakat Pelalawan ke depan, baik dari sektor ekonomi dan sosial.

"Sehingga Pelalawan akan menjadi lebih baik lagi ke depan dan masyarakat lebih sejahtera," sebutnya.

Husni Thamrin mengaku, dia netral untuk kedua Bacalon Bupati baik HM Harris yang masih menjabat Bupati Pelalawan saat ini, maupun Zukri. Siapa pun yang bakal menang, dia berharap mampu membangun Pelalawan bersama-sama masyarakat Pelalawan agar Pelalawan maju pesat dan masyarakatnya sejahtera.

"Saya netral, siapa pun yang menang akan kita dukung. Harapan saya semoga yang menang didukung masyarakat, Pilkada berlangsung aman sentosa dan masyarakat Pelalawan bisa lebih baik lagi ke depan," harapnya.

Dia juga berharap, siapa pun yang menang mampu mengatasi persoalan kebakaran hutan dan lahan yang terjadi, sehingga masyarakat bisa sehat dan tidak dirugikan.

Senada dikatakan Tuti, salah seorang warga Pelalawan. Dia berharap, semoga Pilkada di Pelalawan berlangsung damai dan yang menang adalah pilihan rakyat.

 Karena siapa pun yang menang, adalah putra Pelalawan yang diharapkan membangun Pelalawan ke depan.

"Saya berharap Pilkada berlangsung damai dan yang terpilih adalah bupati pilihan rakyat dan membangun Pelalawan," ujarnya.***