Polisi: Penusuk Imam Masjid Al Falah Pekanbaru Alami Gangguan Jiwa

Polisi: Penusuk Imam Masjid Al Falah Pekanbaru Alami Gangguan Jiwa

RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU - Pelaku percobaan pembunuhan dengan cara ditusuk pisau terhadap imam Masjid Al-Falah Darul Muttaqin, Jl Sumatera, Pekanbaru, berinisial IM (24) ternyata mengalami gangguan jiwa berat.

Hal ini disampaikan langsung oleh Kasubdit Yanmed Biddokkes Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau, Kompol Supriyanto, Jumat (14/8/2020) di Mapolresta Pekanbaru.

"Setelah kami periksa selama 9 hari, si IM ini tidak kooperatif dan sering merasa terganggu saat diperiksa. Selain itu, dari hasil pemeriksaan, terbukti ia ada gangguan psikotik, ada waham, halusinasi, dan paranoid yang menetap. Jadi kesimpulannya, si pelaku penusukan ini mengalami gangguan jiwa berat. Karena selain yang telah kita jelaskan, ia juga sering melakukan aktivitas yang irasional atau yang di bawah kendali pikiran dan psikis yang tidak wajar," ungkap Supriyanto kepada wartawan.


Saat ini tersangka IM masih ditahan di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau. Selain itu, berkas juga sudah dilimpahkan di kejaksaan.

Sebelumnya, diberitakan Imam Masjid Al-Falah Darul Muttaqin, Jl Sumatera, Kota Pekanbaru, Riau, ditusuk oleh orang tak dikenal (OTK). Dari rekaman CCTV terlihat dua orang pria sebagai pelakunya.

Pelaku masuk dari belakang mimbar masjid, ketika itu jamaah Masjid tengah berdoa usai menunaikan salat Isya berjamaah.

Salah satu jamaah Masjid Al-Falah yang melihat aksi tersebut bernama Bobi mengatakan, kejadian tersebut terjadi seusai salat Isya, pada saat imam dan para jamaah sedang melakukan doa serta dzikir bersama.

"Saat kami sedang berzikir seusai salat Isya, tiba-tiba pelaku ini datang dari balik mimbar yang mencoba ingin menusuk imam salat. Tapi alhamdulillah, imam kita baik-baik saja tanpa ada luka, malah pisau yang digunakan pelaku itu bengkok," jawab Bobi.

Diceritakannya, pelaku ini sebelum melakukan aksinya, ia ingin pergi berobat untuk di ruqiah yang ditemani oleh kakak pelaku.

"Jadi pelaku ini ingin berobat untuk diruqyah di Masjid Al-Falah. Saat ingin di ruqyah, pelaku ini kabur dan langsung masuk ke dalam masjid untuk mencoba menikam imam menggunakan pisau," jelasnya.

Aksi itu tak berlangsung lama, jemaah masjid langsung mengamankan pelaku dan membawanya ke Polsek Pekanbaru Kota.

 

Reporter: M Ihsan Yurin