MTQ IV Tandun

Dibuka Asisten II Setdakab Saiful

Dibuka Asisten II Setdakab Saiful

TANDUN (HR)-Asisten II Bidang Ekonomi Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Rokan Hulu, Saiful Bahri mewakili Bupati Rohul Achmad membuka Musabaqah Tilawatil Quran IV tingkat Kecamatan Tandun, di Desa Kuamain, Sabtu (28/3) sore.

Selain dihadiri Asisten II Saiful Bahri, hadir juga Wakil Ketua DPRD Rohul, Zulkarnain, Camat Tandun, Danramil Ujung Batu, Kapolsek Tandun, kepala desa se-Kecamatan Tandun, tokoh adat, tokoh masyarakat dan ribuan peserta pawai taaruf.

Ketua Panitia MTQ IV Tandun Sudiono yang juga Kades Kumain dalam laporannya mengatakan, MTQ ini diikuti 9 desa yang ada di Kecamatan Tandun. Sebanyak 63 peserta dari 3 cabang lomba tilawah, sahril dan tahfiz 1 juz berebut menjadi yang terbaik.

Dalam sambutannya Asisten II Saiful Bahri, mengajak dengan momentum MTQ IV tingkat kecamatan Tandun, masyarakat dapat memahami dan menerapkan isi dari kandungan Alquran dalam kehidupan sehari-hari.

Selain itu, dalam menjaga eksistensi daerah berjulukan Negeri
Seribu Suluk, Pemkab Rohul telah melakukan beberapa program keagamaan.

 Seperti Magrib Mengaji, menghafal Alquran, pendirian sekolah tahfiz dan pendirian Sekolah Tinggi Ilmu Quran Syekh Ibrahim.

Di kesempatan itu juga, jelang pilkada pada Desember 2015 mendatang, Saiful Bahri juga mengajak masyarakat menjaga persatuan dan kesatuan. Sehingga tidak mudah untuk diadu domba oleh sekelompok orang untuk kepentingan tertentu.

"Sebentar lagi kita akan melaksanakan Pilkada pada Desember 2015 mendatang, untuk itu kita jaga persatuan dan kesatuan serta jangan mau diadu domba oleh sekelompok orang yang memiliki kepentingan pribadi," harap Saiful Bahri.(adv/humas)