PORNOGRAFI MUDAH DIAKSES

Orang Tua Harus Proteksi Anak

Orang Tua Harus Proteksi Anak

SELATPANJANG (HR)- Kasus pelecehan seksual terhadap anak di Kabupaten Kepulauan Meranti mulai muncul. Diindikasikan salah satu faktor penyebabnya karena semakin mudahnya akses informasi yang ber bau pornografi. Terutama untuk kalangan anak-anak dan remaja menjadi momok yang cukup menakutkan.

Kenakalan remaja, merebaknya kasus pelecehan seks terhadap anak semua itu terjadi karena pengaruh negatif kecanggihan teknologie saat ini.

"Untuk itu kepada para orangtua agar mampu menangkal kenakalan remaja ini sehingga mereka terlindungi dalam menggapi masa depan yang lebih baik,"ungkap  Bupati H Irwan, dalam acara Pelatihan Penanganan Kasus Anak bagi orang tua dan Guru yang menghadirkan pembicara Risdayati, Ketua P2TP2A Provinsi Riau, di Afifa, Selatpanjang, baru-baru ini.

Disebutkannya, kini semua anak remaja hampir semuanya punya HP dan bisa mengakses internet secara langsung. Segala yang berbau pornografi yang dulunya susah diakses kini dengan mudah didaptkan. "Ini tugas kita bersama mari awasi anak kita lebih ketat lagi, informasi di HP sudah sangat menghawatirkan saat ini."


Menurut Bupati, guru dan orang tua perlu dilakukam pelatihan bagaimana menghadapi dan mendidik anak dengan baik. Dan Pelatihan Penanganan Kasus Anak yang digelar Pemda Meranti dinilai sangat penting dalam pembinaan generasi muda sebagai generasi penerus bangsa.

Bupati menilai peran orang tua dalam membentuk kepribadian anak sangatlah penting. "Anak merupakan kain putih, jika terjadi kasus pada anak orang tua juga harus berkaca apa yang telah dilakukan terhadap anaknya," papar Bupati lagi.

Diharapkan dengan pelatihan tersebut dapat memberikan pengetahuan kepada peserta yang nantinya mampu menjadi agen perubahan di kecamatan masing-masing. "Mari tularkan dan kembangkan di tengah masyarakat tempat peserta berasal,"sebut Irwan.***