ATLETICO 0 VS 1 VILLARREAL

Kekalahan Kandang Pertama

Kekalahan Kandang Pertama
Madrid (HR)-Atletico Madrid menelan kekalahan pertamanya di La Liga pada musim ini. Atletico, yang sepanjang musim lalu tak terkalahkan di kandang dalam laju menjuarai La Liga, tunduk 0-1 ketika menjamu Villarreal.
 
Di Vicente Calderon, Senin (15/12) dinihari WIB, Atletico berusaha menekan ketika laga baru berjalan sembilan menit. Arda Turan meneruskan operan Juanfran dengan sebuah umpan silang ke kotak penalti Villarreal kendati tak ada rekannya di sana. Bola akhirnya dikuasai Guillherme Siqueira yang tembakannya belum membuat bola mengarah ke bidang sasaran.
 
Serangan lebih baik dibuat Atletico saat pertandingan jauh memasuki menit ke-37. Juanfran menyodorkan bola kepada Tiago yang melanjutkan dengan sepakan keras. Bola mengarah ke gawang Villarreal meski masih bisa ditepis kiper Sergio Asenjo.
 
Beberapa menit sebelum turun minum Villarreal coba menggedor lewat sebuah serangan balik. Denis Cheryshev mengejar bola menuju kotak penalti Atletico dengan diburu dua pemain lawannya. Bola lalu bisa disepaknya meski belum menyulitkan Miguel Moya.
 
Dikenal sebagai tim yang jago bola mati, Atletico nyaris saja memberikan salah satu buktinya di menit ke-55. Tetapi sepakan Mario Mandzukic di depan gawang, menyusul sebuah tendangan bebas, masih bisa diblok oleh Asenjo.
 
Dua menit setelah itu Arda Turan melepaskan umpan silang dari kanan untuk disambut Mandzukic dengan tandukan di tiang jauh. Bola bersarang di gawang Villarreal, meskipun wasit menganulir gol itu karena menilai Mandzukic sudah melanggar Mario Gaspar.
 
Atletico nyaris kecolongan dari serangan balik ke-72 saat operan Cheryshev mengarah ke Luciano Vietto yang tinggal berhadapan dengan kiper. Tetapi kurang apiknya first touch Vietto membuat bola bisa diintersep Moya sebelum dikuasai pemain Atletico lainnya.
 
Vietto tak mengulang kesalahan ketika mendapat kesempatan lagi saat waktu normal tersisa lima menit. Usai menguasai bola, ia dengan jitu mengecoh Diego Godin, dan kemudian menyepak keras-keras si kulit bundar yang melesak ke dalam gawang tim tuan rumah.
 
Tak ada tambahan gol di sisa waktu dan Atletico kalah 0-1 dari Villarreal. Hasil itu bukan cuma membuat Los Colchoneros gagal menyamai raihan angka Barcelona, tetapi juga harus menelan kekalahan pertamanya di La Liga pada musim ini tinggal Sevilla yang belum menelan kekalahan kandang di La Liga musim 2014-15. Kali terakhir Atletico tunduk di Vicente Calderon dalam partai La Liga adalah pada 13 Mei 2013 saat kalah 1-2 dari Barca.
 
Hasil tersebut tak mengubah posisi Atletico yang saat ini menempati peringkat tiga klasemen La Liga dengan 32 poin, tertinggal tiga angka dari Barca di posisi dua. Sementara Villarreal, yang kini mencatat empat kemenangan beruntun di La Liga, berada di posisi enam dengan 27 poin.(dtc/ssc/pep)