Susun RKPD 2016 dan Master Plan Lingkungan Hidup

Bappeda Taja Forum Konsultasi Publik

Bappeda Taja Forum Konsultasi Publik

BENGKALIS (HR)-Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah  menggelar Forum Konsultasi Publik dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah  Kabupaten Bengkalis Tahun 2016 dan penyusunan draft master plan lingkungan hidup Kabupaten Bengkalis. Kegiatan dilaksanakan di aula kampus Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri  Bengkalis, Senin (23/2).

Forum Konsultasi Publik dibuka oleh Bupati Bengkalis, H Herliyan Saleh yang diwakili Asisten Tata Praja, H Amir Faisal. Sementara, pesertanya berasal dari satuan kerja perangkat daerah Pemkab Bengkalis, lembaga adat, tokoh masyarakat, tokoh agama, lembaga swadaya masyarakat, perguruan tinggi, organisasi dan para pemangku kepentingan di daerah ini.

Bupati dalam pengarahannya yang dibacakan oleh Asisten Tata Praja menegaskan,  forum ini sangat strategis guna mendapatkan masukan dan saran para pemangku kepentingan di daerah ini, guna menyempurnakan RKPD Kabupaten Bengkalis 2015.

“Rumusan yang tertuang dalam RKPD ini akan dibawa ke Musrenbang Kabupaten Bengkalis, memiliki arti penting dalam penyusunan program pembangunan Kabupaten Bengkalis tahun 2016,” ujar Amir Faisal.

Dipaparkan Asisten, pedoman RKPD 2016 tetap mengacu pada RPJMD Kabupaten Bengkalis 2010-2015. Artinya, program pembangunan tahun 2016 bersifat transisi atau penuntasan program yang belum dilaksanakan dalam RPJMD Kabupaten Bengkalis 2010-2015 sampai ditetapkannya RPJMD 2015-2020.

Dijelaskannya Asisten, ada  7 pritoritas RKPD 2016. Diantaranya akses infrastruktur, penataan infrakstruktur kecamatan, pemberdayaan ekonomi masyarakat perdesaan, pengelolaan SDM, penataan aparatur dan tata pemerintahan serta pengembangan budaya.

Asisten juga menjelaskan, pentingnya penyusunan master plan tata kelola lingkungan hidup Kabupaten Bengkalis yang berkesinambungan, bekerjasama dengan Yamaguci Universitas, Jepang sejak tahun 2013.

Dalam penyusunan drfat master plan ini, Pemkab Bengkalis mengadopsi master plan Kota Ube, Provinsi Yamaguci atau Ube Model. Dalam kerja sama ini,  Pemkab Bengkalis berkesempatan mengirimkan SDM untuk belajar tentang pengelolaan lingkungan di Kota Ube.

Adapun narasumber Forum Konsultasi Publik ini, untuk penyusunan RKPD 2016 adalah Kepala Bappeda Jondi Indra Bustian. Sementara penyusunan draft master plan lingkungan hidup adalah Prof Masao dan tim dari Yamaguci Universitas serta Salfian dari Universitas Riau. (man)