Jalan Poros Kembung Baru Rusak Parah

Masyarakat Desak Pemkab Perbaiki

Masyarakat Desak Pemkab Perbaiki

BENGKALIS (riaumandiri.co) - Masyarakat Desa Kembung Luar dan Kembung Baru kembali mendesak Pemerintah Kabupaten Bengkalis untuk memperbaiki jalan poros di desa tersebut. Kondisi jalan tepatnya di Dusun Puing itu rusak parah, berlubang dan besi-besi angker tumbuh di tengah jalan.

Sejumlah kendaraan harus ekstra hati-hati melintasi jalan sekitar 1 KM tersebut, bahkan beberapa mobil pengangkut sawit dan lainnya sering tersangkut dan harus membongkar muatan.

“Kemarin katanya tahun 2016 dibangun, nyatanya sampai tahun 2017 tidak dibangun juga, hanya ada penimbusan base beberapa waktu lalu. Sebetulnya yang rusak tidak begitu panjang, tapi karena perbaikannya lambat jadinya bertambah rusak,” sebut Sya’dan tokoh masyarakat Kembung Baru, Minggu (12/2).

Setahu dirinya, ada anggaran untuk perawatan atau pemeliharan jalan di masing-masing Kecamatan. Dirinya berharap pemerintah desa prokatif memperjuangkan dana pemeliharaan tersebut untuk perbaikan jalan poros Kembung Baru.

“Kalau menunggu proyek tahun 2017 mungkin terlalu lama, itupun kalau ada. Menjelang proyek peningkatan jalan dikerjakan, sebaiknya ditimbus terlebih dahulu dengan base, sebelum kondisinya bertambah parah,” harap Sya’dan.

Terpisah, anggota DPRD Kabupaten Bengkalis, Sofyan juga berharap pemerintah segera memperbaiki kerusakan jalan poros Kembung Baru. “Kondisinya memang rusak parah, sulit dilewati. Untuk itu saya berharap segera dilakukan perbaikan,” ujar Sofyan.

Dikatakan, jalan poros Kembung Baru-Kembung Luar-Teluk Lancar masuk dalam rencana 11 paket proyek Multiyears Pemerintah Kabupaten Bengkalis. Perencanaan proyek tersebut dikerjakan pada tahun 2017 dan sesuai rencana proyek peningkatan jalan tersebut dimulai awal tahun 2018.

“Karena sudah masuk dalam 11 proyek multiyears, jadi tak mungkin dibangun secara reguler ada tahun ini. tapi paling tidak, karena kondisinya rusak parah, ya diperbaiki terlebih dahulu, sebelum pekerjaan dengan sistem multiyears dimulai,” ujar Sofyan.