Pengepakan Logistik, KPU Kampar Libatkan PPK

Pengepakan Logistik, KPU Kampar Libatkan PPK

BANGKINANG (RIAUMANDIRI.co) - Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Kampar melibatkan Panitia Pemilihan Kecamatan, khususnya anggota PPK yang membidangi logistik dalam pengepakan logistik. Hal ini dilakukan dalam upaya meminimalisir terjadinya  kekurangan atau kekeliruan logistik yang didistribusikan ke PPK, PPS dan KPPS.

Demikian disampaikan anggota KPU Kampar yang membidangi logistik Ahmad Dahlan, saat mengawasi pengepakan logistik di Gudang KPU Kabupaten Kampar, Senin (6/2). "KPU, sengaja melibatkan PPK agar tidak terjadi kekeliruan dalam pengepakan, dengan demikian KPU dan PPK bertanggungjawab dalam pengadaan logistik ini," ujarnya.

Proses persiapan KPU dalam penyediaan logistik sudah dilakukan sesuai tahapan Pilkada. Proses logistik dimulai dengab pengadaan logistik, pelipatan surat suara, penyortiran dan pengepakan. Untuk pengepakan dimulai Senin (6/2).

Jadwal pengepakan dilakukan selama tiga hari. Masing-masing PPK sudah dijadwalkan mendampingi KPU dalam pengepakan. PPK yang hadir di gudang logistik sesuai jadwal yakni, PPK Tapung Hulu, PPK Kampar Kiri Hulu, PPK Kampar Kiri, PPK Tapung Hilir, PPK Gunung Sahilan dan PPK XIII Koto Kampar.

Dalam meminimalisir kekurangan atau kelebihan surat suara KPU melakukan penghitungan setiap ikatan menggunakan timbangan digital. Setiap ikatan terdiri 50 lembar dengan berat 370 mm-384 mm.  

Jumlah surat suara setiap TPS sama dengab jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) ditambah dengan 2,5 %. "Surat suara dan bahan logistik lainnya yang dimasukan ke dalam kotaj suara langsung disaksikan PPK," jelas Dahlan.

Kemudian distribusi surat suara akan dilaksanakan pasa 11, 12 dan 13 Februari 2017. "Distribusi surat suara akan diutamakan  yang paling jauh dari ibukota, seperti Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Kampar Kiri, Gunung Sahilan, Koto Kampar Hulu, XIII Koto Kampar, Tapung Hulu dan Tapung Hilir.

Dahlan mengaku sampai saat ini belum ditemukan kendala dalam pengadaan logistik ini. "Semua logistik tersedia, tidak ada kendala. Kita berharap sampai akhir tahapan pilkada berjalan lancar," ujarnya.

Sementara, Ketua PPK Tapung Hulu Zainal Arifin, menyampaikan apresiasi kepada KPU Kampar yang telah melibatkan PPK dalam pengepakan logistik.