Sebelum 17 Agustus Sungai Mandau Terang

Sebelum 17 Agustus Sungai Mandau Terang

SIAK (riaumandiri.co)-Upaya Pemerintah Kabupaten Siak untuk memberikan penerangan kepada warga secara merata terus dilakukan. Dalam bulan ini diupayakan kecamatan yang belum teraliri listrik dari PLN akan mendapatkan penerangan dari evakuasi daya IKPP Perawang. Bupati Syamsuar menargetkan pada 15 Agustus mendatang evakuasi daya itu diresmikan dan ibukota Kecamatan Sungai Mandau terang.


"Target kami tanggal 15 peresmian kerja sama pengadaan daya listrik dari IKPP dengan PLN," kata Bupati Siak, Sabtu (6/8). Sebelumnya telah dilakukan rapat antara GM PLN Riau dengan Direktur IKPP dan Pemerintah Kabupaten Siak di Pekanbaru, dari rapat itu disepakati kerja sama antara PT.

IKPP dengan PLN, kelebihan daya dari Pembangkit PT IKPP setelah digunakan untuk tenaga dan penerangan di pabrik kertas itu akan dievakuasi guna penerangan rumah warga. Dan disepakati pertama diperuntukan ke Kecamatan Sungai Mandau.



"GM PLN juga sudah datang meninjau langsung ke Sungai Mandau dan sepakat membangun jaringan serta memberikan daya listrik itu untuk masyarakat Sungai Mandau," kata Syamsuar.


Senada disampaikan oleh Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Kabupaten Siak Amin Budiyadi. Dia menjelaskan, saat ini pihak PLN sedang mengerjakan jaringan dari Bunut menuju kecamatan Sungai Mandau.


"Jaringannya dibangun PLN, sekarang dalam pengerjaan. Target awal kota kecamatan Sungai Mandau terang, yakni Kampung Muara Kelantan, diupayakan sampai ke Kampung Lubuk Jering," terang Amin Budiyadi.


Sesuai permintaan pak Bupati, lanjut Amin, sebelum puncak peringatan Hari kemardekaan RI kota kecataman bisa terang.
"Setelah Muara Kelantan dan Lubuk Jering, nanti kita upayakan terus ke Kampung lainnya, seperti Muara Bungkal," imbuh Amin Budiyadi.(adv/humas)