Operasi Pekat di Bukit Betabuh Dan Venue Dayung

Ratusan Keping VCD dan Puluhan Miras Diamankan

Ratusan Keping VCD dan Puluhan Miras Diamankan

TELUK KUANTAN (riaumandiri.co)- Giat operasi Penyakit masyarakat  yang digelar Senin (30/5) lalu di wilayah hukum Polsek Kuantan Mudik,  kepolisian berhasil mengamankan ratusan keping VCD bajakan dan puluhan minuman keras.

Kapolres Kuansing AKBP Edy Sumardi P melalui rilisnya Kamis (2/6) mengatakan, giat operasi Pekat ini dalam rangka menyambut datangnya bulan suci ramadhan 1437 hijriah. Adapun lokasi kafe yang dirazia pertama di daerah venue dayung danau Kebun Nopi desa Bukit Pedusunan Kecamatan Kuantan Mudik.

Polisi merazia kafe milik Ison (40) warga Pasar Gunung, Kecamatan Gunung Toar dengan pelayan cafe Rm (30) asal Teberau Panjang. Selanjutnya razia dilanjutkan ke Bukit Betabuh, Desa Kasang di cafe milik Beti (40) dengan pelayan cafe Sr (25) Muara Bungo dan Jum (38) asal Lampung.

Cafe Supri (40) juga ikut dirazia dengan pelayan Del (25) asal Bengkulu. Dalam razia tersebut berhasil diamankan barang bukti 700 keping vcd bajakan, dan 15 botol bir putih serta 15 botol bir hitam merk Guiness. Giat tersebut, dipimpin oleh Kanit Reskrim dan Kanit Sabhara Polsek Kuantan Mudik dengan 12 orang personel. "Selama giat situasi berjalan aman tertib dan kondusif,"ujar Kapolres. (rob)