Pertamina Sumbar Distribusikan 212.407 Paket Bantuan LPG

Pertamina Sumbar Distribusikan 212.407 Paket Bantuan LPG

Padang (HR)- PT Pertamina Regional I Padang, Sumatera Barat, segera mendistribusikan sebanyak 212.407 paket bantuan Liquified Petroleum Gas  3 kg terkait telah ditetapkannya daerah ini sebagai "closed" konversi minyak tanah ke LPG.
Representative PT Pertamina Regional I Padang Sulistya Adi di Padang, Jumat (6/2), mengatakan untuk pendistribusian paket LPG 3 kg tersebut masih menunggu instruksi dari Pertamina pusat.
Namun, tambahnya, untuk daerah pendistribusian sudah dilakukan pendataan di tahun 2014 dan yang belum dapat akan dilanjutkan perdistribusiannya pada tahun 2015.
"Akan tetapi kalau untuk waktu kapan didistribusikan tentunya kami menunggu kabar dahulu dari Pertamina pusat," ujarnya.
Demikian pula mengenai jumlah kepala keluarga (KK) yang akan memperoleh bagian, juga masih menunggu instruksi dari pusat, katanya.
Sementara itu, walaupun Kota Padang termasuk satu dari tiga daerah yang dinyatakan sebagai daerah "tertutup" karena harus beralih ke LPG, masih ada sejumlah warga yang berhak tapi belum mendapatkan bantuan gas 3 kg tersebut.
Selain Padang, kota lain yang telah "closed" Konversi Minyak Tanah ke Gas (Mita) ke LPG adalah Kota Pariaman dan Sawahlunto.
Akan tetapi untuk Kota Padang masih ada beberapa kelurahan yang KKnya tidak punya sama sekali kompor gas dan belum mendapatkan bantuan LPG 3 kg tersebut. (ant/ivi)