Volks.co Hadirkan Suasana Kantor dan Kafe

Volks.co Hadirkan Suasana Kantor dan Kafe

PEKANBARU (HR)-Bagi warga Pekanbaru yang suka kopi, kini hadir Volks.co di Jalan Rajawali, Kecamatan Sukajadi, Pekanbaru, Sabtu (16/1).

Volks.co menyuguhkan dua layanan yang menjadi andalannya, yaitu Volks Facility dan Volks Koffie. Hadir memberikan kemudahan bagi masyarakat Pekanbaru, khususnya para pekerja dan juga pecinta kopi dalam mendapatkan suasana santai.

Dikatakan Owner Volks.co sekaligus pengelola Volks Fasility Nurul, Minggu (17/1), ini merupakan perusahaan yang bergerak di bidang hospitality and public relation.

Di mana, perusahaan ini memberikan berbagai kemudahan melalui dua kategori layanan yang berkonsep Volks Facility dan Volks Koffie.

Untuk Volks Facility atau bidang public relation, pihaknya menyiapkan layanan tempat untuk menjalankan bisnis antar perusahaan-perusahaan star up, komunitas ataupun pekerja kreatif yang ada di Pekanbaru.

"Tempat ini merupakan dunia bisnis yang tidak hanya sekedar menjalankan bisnis konvensional saja, namun juga bisnis juga tengah berkembang pesat menyambut datangnya era kemajuan teknologi," katanya
Selain itu, menurutnya bidang ini juga sebagai alternatif untuk menghemat biaya pengeluaran.

Sebab, layanan ini menyuguhkan berbagai fasilitas yang dapat diakses dengan menjadi member.

Nurul juga mengatakan, tempat ini memiliki kapasitas co working space volks facility hingga 40 orang untuk function room.

Ada juga delapan orang untuk meeting room. Tak hanya itu layanan ini juga dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap seperti ruang meeting, wifi 20 MBPS, kotak pos, locker, projector, gratis air mineral TV LED 40 inch dan 50 inch serta sound system.

"Bagi konsumen yang ingin bergabung bersama kami untuk menjadi member tahunan, kita menawarkan hanya Rp1 juta selama satu tahun. Ini untuk 10 pendaftar pertama dan akan mendapatkan fasilitas seperti 30 kali penggunaan ruang meeting selama 2 jam," jelasnya.

Sementara untuk konsumen yang ingin menjadi member bulanan hanya sebesar Rp100 ribu per bulannya. Ini untuk 15 pendaftar pertama yang akan mendapatkan fasilitas coworcking space kecuali locker dan kotak pos.

Sedangkan untuk member harian, hanya seharga Rp25 ribu per harinya. Ini promo berlaku hingga 16 April 2016 mendatang. Konsumen juga akan mendapatkan 1 cangkir kopi gratis.


Sementara itu, Pengelola Volks Koffie Faisal menjelaskan, Volks Koffie merupakan coffee shop yang bertujuan mengenalkan keunikan kopi lebih jauh dan menyesuaikan kebutuhan akan kopi terhadap konsumen.

Uniknya Volks koffie  memberikan 3 sesi harga dengan berbagai pilihan menu minum berbahan dasar kopi
Yakni, #SELAMATNGOPI di mana mulai pada pukul 08.00-12.00 WIB konsumen dapat menikmati kopi dengan harga hanya Rp10 ribu untuk semua produk basic espresso dan pastry.

 Kemudian ada juga NYAMBINGOPI yaitu pukul 12.00-18.00 WIB kopi yang disuguhkan dibandrol seharga Rp15 ribu untuk semua produk basic espresso, manual brewing dan pastry.

"Sementara untuk PRIMETIMENGOPI kita suguhkan kopi dengan harga Rp20 ribu untuk semua produk basic espresso, manual brewing dan pastry. Ini kita tawarkan pada pukul 18.00-23.00 WIB," bebernya
Tambahnya, untuk lebih memberikan kesan kepada konsumen yang sangat gemar dengan menu minuman berbahan dasar kopi, pihaknya juga sajikan HAPPYNGOPI pada pukul 15.00-17.00 WIB dengan free snack setiap hari Senin hingga Rabu.

 Untuk hari Senin berlaku untuk Abdi Negara, Selasa untuk profesional atau swasta dan hari Rabu untuk pelajar dan mahasiswa.

"Kita berharap dengan kehadiran kita bisa memberikan kesan dan pengalaman yang berbeda bagi konsumen melalui konsep kita yaitu gerai kopi yang dilengkapi dengan co working space yang juga satu-satunya di Pekanbaru," pungkasnya.***