TAHUN 2016 MENDATANG

HP Luncurkan Falcon di MWC

HP Luncurkan Falcon di MWC

JAKARTA (HR)-Produsen terkemuka HP (Hewlett-Packard) berencana merilis smartphone high-end Windows 10 untuk menyaingi ponsel andalan Microsoft yakni Lumia 950 XL.

Diwartakan Slashgear, Rabu (30/12), ponsel ini dijuluki HP Falcon memiliki layar fitur 2K yang dikabarkan memulai debutnya di ajang Mobile World Congress (MWC 2016) tahun depan.

Perangkat terbaru ini memiliki poin hampir sama dengan Lumia 950 XL, terkecuali untuk ukuran bentang layar sebab layar Falcon lebih besar yakni 5,8 inci dengan resolusi 2.560 x 1.440 piksel.

Spesifikasi ponsel pintar ini rumornya akan dipersenjatai chipset Qualcomm Snapdragon 820, RAM 3 GB, penyimpanan data internal cukup besar yakni 32 GB atau 64 GB.

Untuk mengambil gambar, disematkan kamera utama sebesar 20 MP, sedangkan kamera sekunder di bagian depan 12 MP. Ditenggarai, kamera ini juga menyasar penggemar selfie.

Kehadiran handset ini diduga lebih baik dari Lumia 950 XL, lantaran memiliki harga yang lebih rendah/terjangkau.(okz/mel)