Sekaligus Pelantikan Pengurus PII

Wawako Hadiri Seminar Nasional

Wawako Hadiri Seminar Nasional

PEKANBARU (HR)-Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi menggelar seminar nasional sekaligus pelantikan pengurus baru Pelajar Islam Indonesia (PII).

Kegiatan tersebut berlangsung, Minggu (22/11) di kediaman, Jalan Ronggowarsito Pekanbaru, dihadiri seluruh pengurus dan anggota PII Riau, Pekanbaru, beserta Kepala Sekolah Al-Muslimun, Desa Sikijang.

Tema yang diambil pada seminar kali ini adalah tentang' Mengupas Kejahiliyaan Remaja dalam Menyambut Tahun Baru Masehi'.

Dalam kata sambutannya Wawako yang juga dipercaya sebagai pemateri mengatakan, sangat berterima kasih kepada seluruh peserta seminar yang hadir, begitu juga kepada pengurus PII yang baru terpilih.

Dia berharap agar seluruh pengurus yang baru dikukuhkan lebih berkembang dan memiliki spirit baru dalam menyebarluaskan Agama Islam di tengah- tengah masyarakat Riau dan Pekanbaru khususnya.

Kehadiran dan eksistensi PII diharapkan mampu menghasilkan tokoh-tokoh aktivis Islam yang bisa merubah paradigma pemikiran kaum pelajar berlandaskan religi, dan peka terhadap isu sosial dan kemaslahatan ummat.

"PII harus memberi warna kebaikan bagi Riau dan Pekanbaru serta mampu membawa pelajar sebagai subyek perubahan yang positif.

Kemudian juga menjadi wadah pembentukan kader intelektual muda dengan kiprah dan peran yang mampu mengisi dan berperan dalam pembangunan," kata Ayat Cahyadi menyampaikan.
Jalinan hubungan dan kerja sama antara PII dengan berbagai elemen masyarakat luas di Kota Pekanbaru juga harus ditingkatkan. Selalu bersama bahu membahu dalam membangun daerah serta mampu menyelesaikan setiap permasalahan yang timbul dalam masyarakat.

"Momen pelantikan yang dilaksanakan merupakan saat yang tepat untuk tetap menyalakan semangat dalam jiwa sanubari.

Jadikanlah pelantikan ini sebagai pijakan pertama untuk melangkah, jangan lengah karena sejatinya tantangan, ancaman, gangguan dan hambatan senantiasa akan melingkupi perjalanan dakwah bersama," imbaunya.

Ayat optimis, kader PII mampu menyeimbangkan antara kecerdasan intelektual dan kecerdasan spiritual agar tetap sejajar, karena keimanan ketakwaan dan Ilmu Pengetahuan Teknolgi adalah satu kesatuan yang tak bisa dipisahkan.

Untuk itu Ayat berharap kepada seluruh pengurus PII agar senantiasa menambah ilmu pengetahuan dan memperluas wawasan dengan mengedepankan ukhuwah yang berlandaskan syariah.

Pada kesempatan itu juga dibacakan beberapa ikrar dan janji dari pengurus PII yang baru, diantaranya merangkum semangat yang terdiri dari semangat pribadi Islam serta semangat bagaimana pengurus pelajar- pelajar yang Islami.

Kemudian adalah mengenai perjuangan Islam yang harus dibekali dengan mantap. Terakhir adalah tentang semangat berdakwah dalam memperjuangkan Agama Islam.(adv/humas)