Dibuka Pj Bupati

Sosialisasi Penerapan SAP Berbasis Akrual

Sosialisasi Penerapan SAP Berbasis Akrual

RENGAT (HR)-Penjabat Bupati Indragiri Hulu Kasiarudin, membuka sosialisasi Pengamanan dan Pengawasan Pemerintahan dan  Pembangunan Daerah yang diselenggarakan Kejari Rengat.

Kegiatan ini berupa penjelasan rencana aksi penerapan Standar Akuntansi berbasis Akrual , dan penandatanganan pakta integritas dan restatement laporan keuangan.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kajari Rengat Teuku Rahman, Plt Sekda Isdjarwadi, Kadis, Kaban, Kakan di lingkungan Pemda Inhu, Camat se-Inhu serta para bendahara dari setiap SKPD.

Mengawali kegiatan tersebut, Kepala Bappeda dan Litbang Inhu Junaedi Rahmat, bersama Plt Sekda Isdjarwadi, melakukan penandatanganan pakta integritas disaksikan Penjabat Bupati beserta pejabat.

Terkait dengan pelaksanaan kegiatan penjelasan rencana aksi penerapan standar akuntansi dan restatement (Penyusunan Kembali, red) laporan keuangan berbasis akrual, Kasiarudin menyampaikan  hal ini dilakukan berdasarkan amanat Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 71 Tahun 2010 dan Permendagri Nomor 64 Tahun 2013, dimana pemerintah daerah harus sudah menerapkan basis akrual pada pengelolaan keuangan paling lambat tahun 2015.

Karena itu, Penjabat Bupati mengharapkan kepada seluruh peserta yang notabene para bendahara dari setiap SKPD dapat memahami secara benar terkait penerapan sistem keuangan.

Selain itu, ia berharap setiap kepala SKPD memonitoring dan mengawasi kinerja para pegawainya dalam melakukan pengadministrasian keuangan maupun barang daerah, agar sesuai peraturan perundangan  berlaku sehingga pengelolaan keuangan yang transparan dan akuntabel dapat tercapai dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan yang baik.

Rapat evaluasi pembangunan dipimpin Plt Sekda Isdjarwadi, didampingi Kabag Pembangunan serta Kabag Keuangan Setda. Dimana, diketahui penyerapan APBD tahun 2015 telah mencapai 65 persen dan ditargetkan pada akhir tahun ini dapat mencapai 95 persen. (adv/humas)