Lahan Gambut Bisa Ditanami Bawang

Lahan Gambut Bisa Ditanami Bawang

SIAK HULU (HR)-Meski lahan gambut, namun sekarang sudah bisa ditanam bawang. Hal ini tak disangka-sangka karena di lahan gambut tanaman bawang bisa tumbuh subur.

Hal  itu disampaikan Bupati Kampar H Jefry Noer ketika menerima kunjungan  tim media MNC Group dari Jakarta ke lokasi percontohan Rumah Tangga mandiri Pangan dan Energi (RTMPE), di Desa Kubang Jaya, Kecama-tan Siak Hulu, Sela-sa (23/9).

Ketertarikan tim MNC group untuk melihat langsung gebrakan yang dilakukan Bupati Kampar ini disebabkan lahan yang dikembangkan itu adalah lahan gambut, karena di lahan gambut biasanya tanaman bawang sulit untuk tumbuh subur.
 "Tetapi di Kampar membuktikan semua itu tidak benar, sebaliknya tanaman bawang dapat tumbuh subur bahkan melebihi hasil dari daerah asal terkenal sumber penghasil bawang seperti di daerah Brebes," beber Jefry.

 Ia  menjabarkan, dengan bekal ilmu semua dapat dilakukan seperti untuk menetralkan Ph tanah di lahan gambut yang banyak mengandung asam, sehingga Ph tanah cocok untuk tanaman bawang, belum lagi pemilihan bibit unggul, cara merawat tanaman. "Kalau sudah memiliki ilmunya maka semua dapat dilakukan dengan memberi hasil baik," ungkap Jefry.

Untuk mendukung  (RTMPE) ini, Pemkab Kampar telah melatih  petani di Pusat Pelatihan Pertanian Pedesaan Swadaya (P4S). Setelah itu, petani diberikan kemudahan dalam mendapatkan bantuan modal usaha seperti bantuan sapi bergulir dan sapi dari program CSR perusahaan kemudian ditambah pinjaman uang dari program KKPE dari Bank Riaukepri. Dengan modal itu  petani dapat mengembangkan usahanya di rumah atau wilayah sekitar rumahnya dengan lahan hanya 1.000 meter saja.

Di lahan itu petani dapat meraup penghasilan jutaan rupiah setiap bulan dari usaha peternakan sapi, perikanan, pertanian dan rumah jamur yang dapat memberikan penghasilan hingga puluhan juta bagi petani.(adv/humas)