Catatan Conte Terputus

Catatan Conte Terputus

Jenewa (HR)-Hasil melawan Portugal di laga persahabatan, Rabu (17/6/) dinihari WIB, memutus catatan positif Italia di bawah arahan Antonio Conte. Itu adalah kekalahan pertama Gli Azzurri selama dilatih Conte.

Italia berhadapan dengan Portugal di laga persahabatan di Stade de Geneva, Rabu (17/6) dinihari WIB. Dalam laga tersebut, Italia harus mengakui keunggulan Portugal dengan skor 0-1.

Itu adalah kekalahan pertama Italia dari 10 pertandingan selama dilatih Conte sejak usai Piala Dunia 2014. Dalam sembilan pertandingan sebelumnya, Gianluigi Buffon dkk. membukukan lima kemenangan dan empat hasil imbang, baik di laga kompetitif maupun laga persahabatan.

Kekalahan tersebut tak cuma mengakhiri catatan positif Italia bersama Conte. Hasil tersebut juga membuat Italia dipastikan gagal masuk pot unggulan untuk kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa. Dalam hitung-hitungan poin FIFA yang akan berpengaruh pada peringkat terbaru yang akan dirilis pada 9 Juli mendatang, jumlah poin Italia tidak akan bisa melewati Kroasia.

Meski menelan kekalahan yang mengakhiri laju okenya, Con-te tak menyesal. Mantan pelatih Juventus itu melihat sisi positif dari pertandingan-pertandingan yang dijalani timnya.

"Pertandingan-pertandingan ini penting karena membantu pemain untuk berkembang dan memberi pelatih banyak pandangan. Saya tidak kecewa sama sekali," ujar Conte seperti dikutip Soccerway.

"Apakah kami mengalami kemunduran? Saya tidak berpikir soal itu. Saya hanya peduli soal memberi pemain pengalaman, karena mereka belum banyak bermain di level internasional."

"Yang paling penting adalah terus bekerja. Kekalahan bisa berguna untuk ini," katanya menambahkan.(dtc/ssc/pep)