Muhaimin Ajak Anies Gabung ke PKB, Pengamat: Saling Menguntungkan

Muhaimin Ajak Anies Gabung ke PKB, Pengamat: Saling Menguntungkan

RIAUMANDIRI.CO - Pengamat komunikasi politik M Jamiluddin Ritonga menilai ajakan A Muhaimin Iskandar kepada Anies Baswedan masuk ke Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dapat menguntungkan kedua belah pihak.

"PKB akan dinilai partai yang terbuka bagi calon-calon pemimpin potensial. Anies sebagai salah satu pemimpin potensial diharapkan akan mampu meningkatkan popularitas dan elektabilitas PKB," kata Jamil kepada media ini, Rabu (5/1/2022).

PKB kata Jamil, juga dinilai partai yang lebih terbuka. Setidaknya PKB akan dinilai lebih mengakomodir calon pemimpin di luar warga nadiyin.

Kalau persepsi itu terbentuk, maka warga di luar nadiyin berpeluang masuk PKB. Hal ini dapat menambah gemuknya warga yang simpati dan masuk PKB.

"Bagi Anies, bila masuk PKB tentu akan mendapat dukungan yang lebih besar dari warga nadiyin. Hal ini akan meningkatkan elektabilitasnya," jelas Jamil.

Selain itu, persepsi negatif terhadap Anies yang seolah-olah hanya didukung Islam garis keras akan hilang. Persepsi yang diciptakan lawan-lawan politik Anies tersebut dengan sendirinya akan gugur.

Anies juga akan punya kenderaan politik bila masuk PKB. Hal itu akan memuluskannya ikut Pilpres 2024.

"Jadi, elektabilitas PKB dan Anies akan berpeluang semakin meningkatkan. Hal ini tentunya akan menguntungkan bagi PKB dan Anies," kata Jamil. 



Tags Politik