Relawan Sebut Tak Perlu Ketemu Ganjar Pranowo: Gerakan Kita Murni Gerakan Sipil Nonpartai

Relawan Sebut Tak Perlu Ketemu Ganjar Pranowo: Gerakan Kita Murni Gerakan Sipil Nonpartai

RIAUMANDIRI.CO - Relawan Ganjar Pranowo, Garda Relawan Indonesia Semesta (GARIS) mengklaim gerakannya murni gerakan sipil nonpartai. 

Bahkan, mereka meyakini Ganjar bakal didukung partai politik untuk maju dalam pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang asal elektabilitasnya naik.

"Ketika menaikkan elektabilitas beliau. Beliau pasti akan dilihat oleh partai kan, karena apa, kita harus relevan, ini keinginan rakyat. Nanti elektabilitas beliau makin tinggi kan begitu," kata Ketua Garis, Gatot Suroso, usai menggelar deklarasi dukungan kepada pria yang kini masih menjabat Gubernur Jawa Tengah itu untuk maju pada 2024 di wilayah Gambir, Jakarta Pusat, Rabu (10/11).


Menurut Gatot, meski hingga kini belum ada hilal dukungan parpol untuk Ganjar maju di 2024, ia meyakini politikus PDI-Perjuangan itu akan segera dipinang jika mendapat dukungan masyarakat luas.

Gatot mengklaim deklarasi yang dilakukan pihaknya itu tanpa sepengetahuan Ganjar. 

"Enggak ada [rencana ketemu Ganjar], kita itu mendukung supaya Ganjar bisa maju. Nggak perlu saya [ketemu] dengan beliau," katanya saat ditanya rencana bertemu Ganjar pascadeklaras dikutip dari CNN Indonesia.

Gatot mengungkap alasannya menggelar deklarasi dukungan kepada Ganjar jauh-jauh hari agar masyarakat mulai menentukan pilihan calon pemimpin mereka.

Menurut dia, pemimpin tak bisa dipersiapkan secara tiba-tiba. Gatot menilai Ganjar adalah pemimpin yang memiliki banyak keunggulan. Menurut dia, Ganjar adalah sosok pemimpin yang merakyat dan tidak segan berbaur dengan rakyat.

"Beliau [Ganjar] cepat dalam merespons hal-hal yang inginkan masyarakat, di situ ada hal-hal semacam lapor gubernur dengan di situ rakyat bisa langsung berinteraksi dengan gubernur, itu beliau cepat tanggap," katanya.

Tak hanya GARIS, sejumlah kelompok relawan sebelumnya juga menggelar deklarasi mendukung Ganjar untuk 2024. Deklarasi antara lain dilakukan oleh Ormas Nasionalis Kombatan (Komunitas Banteng Asli Nusantara), Sahabat Ganjar Pranowo (SGP), hingga Siap Ganjar Presiden (SIGAP).

Deklarasi itu gencar dilakukan berbagai kelompok masyarakat kendati PDIP hingga kini belum memberi sinyal dukungan terhadap Ganjar.

Menanggapi gerak relawan yang mendorongnya maju Pilpres 2024, Ganjar sempat beberapa kali buka suara, termasuk ketika polemik 'Banteng Celeng' di Jawa Tengah.

"Sori ya, kita Banteng, bro. Sekali Banteng tetap Banteng!" tegas Ganjar saat ditemui wartawan di Pendopo Kabupaten Grobogan, Rabu (13/10).



Tags Nasional