PDAM Gelar Pelatihan bagi Karyawan

PDAM Gelar Pelatihan bagi Karyawan

TEMBILAHAN (HR)- Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Indragiri Kabupaten Indragiri Hilir, menggelar pelatihan terhadap karyawan dan tim pendataan.

Pelatihan ini berpusat di Aula Bappeda Inhil, dihadiri peserta seratus karyawan. Dimana sebagai narasumber atau pemateri, salah satu dosen UNISI Tembilahan Agus Maulana.

Direktur PDAM TIrta Indragiri Agustian Rasmanto, mengatakan pelatihan ini bertujuan agar kinerja para karyawan lebih meningkat lagi dan ini belum pernah dilakukan perusahaan  sebelum ia menjabat direktur.

Ia menambahkan, sebelum melaksanakan pelatihan tersebut pihaknya telah berkoordinasi bersama dewan pengawas dan mendapat respon yang baik. Namun terlepas dari itu pihaknya berharap, dewan pengawas lebih aktif dalam memediasi antara perusahaan dengan pemerintah, Dewan maupun pelanggan daerah, sehingga ke depan setiap ada permasalahan bisa segera terselesaikan.

"Kita ingin dewan pengawas bisa menjadi mediasi, seperti dengan Pemda terkait, izin pembukaan dan pengambilan air, aset perusahaan, perda dan lainnya," ujarnya, Senin (13/4).

Ia berharap, pelatihan ini mampu meningkatkan semangat kerja para karyawan, sehingga terciptalah PDAM yang baik dan menjadi perusahaan daerah yang mampu melayani kebutuhan masyarakat. (mg3)