Tujuh Pengamen Sering Tiduran di Kantor Bapelkes Pekanbaru Diamankan
RIAUMANDIRI.ID, PEKANBARU – Sebanyak tujuh orang pengamen yang biasa mangkal di Jalan HR Soebrantas, Panam, diamankan Satuan Polisi Pamong Praja Pekanbaru, Selasa (1/9/2020). Mereka diamankan saat tidur di kantor Badan Pelatihan Kesehatan (Bapelkes).
Dari tujuh pengamen yang tergolong masih anak-anak itu hanya satu di antaranya berasal dari Kota Pekanbaru.
Sisanya dari Sumatera Barat dan Sumatera Utara. Mereka diamankan berdasarkan laporan dari pegawai Bapelkes yang merasa resah karena kantor mereka dijadikan tempat tidur dari para pengamen.
"Tujuh orang itu tergolong masih anak-anak dengan usia 15-17 tahun. Kami amankan setelah dapat laporan dari pegawai Bapelkes yang resah karena kantornya dijadikan tempat tidur pengamen," kata Plt Kepala Satpol PP Pekanbaru, Burhan Gurning, melalui Kabid Ops Yendri Doni.
Doni menjelaskan, setelah dilakukan pendataan tujuh orang pengamen itu akan diberikan pembinaan.
"Kita data dan bina. Ini sedang kita koordinasikan dengan dinas sosial," tutupnya.