Mandau Tuan Rumah Bengkalis Expo 2015

Mandau Tuan Rumah Bengkalis Expo 2015

DURI (HR)-Kecamatan Mandau bakal menjadi tuan rumah pelaksanaan Bengkalis Expo 2015. Hal itu disampaikan Camat Mandau H Hasan Basri MSi dalam sambutannya di hadapan ribuan hadirin saat menutup Musabaqah Tilawatil Quran ke-41 Tingkat Kecamatan Mandau di komplek gedung LAMR Mandau di Simpang Pokok Jengkol Kelurahan Batang Serosa, Duri Minggu (5/4) malam.

"Perlu juga saya informasikan bahwa pada bulan Mei nanti, Kecamatan Mandau akan menjadi tuan rumah pelaksanaan Bengkalis Expo 2015. Tempatnya, arena LAMR Mandau ini juga. Mudah-mudahan semua kegiatan yang kita laksanakan ini akan berlangsung sukses dan mendapat ridha dari Allah SWT," katanya.

Tahun lalu, Bengkalis Expo dilaksanakan di Lapangan Pasir Andam Dewi, Bengkalis pada 20-24 Oktober 2014. Acara itu dibuka Bupati H Herliyan Saleh.

Ajang pameran dan promosi tersebut diikuti seluruh SKPD, BUMN dan BUMD serta perusahaan swasta yang ada di negeri ini. Ribuan warga datang untuk menyaksikan dari dekat salah satu pameran yang disebut-sebut terbesar dan terlengkap di pulau Sumatera itu.

Camat H Hasan Basri mengimbau segenap pihak untuk ikut berpartisipasi aktif dalam menyukseskan ajang pameran tingkat kabupaten yang dipercayakan kepada Kecamatan Mandau sebagai tuan rumah tersebut.

Menurut dia, Bengkalis Expo 2015 itu dijadwalkan bakal dibuka pula secara resmi oleh Bupati Bengkalis Datuk Setia Amanah Junjungan Negeri, H Herliyan Saleh.(sus)